Setelah Puluhan Tahun, Kades di Benteng Dapat Motor Dinas Baru
Kepala Bidang Aset Badan Keuangan Daerah Bengkulu Tengah, Hendri Bela.--(Sumber Foto: Ronal/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa tahun ini menganggarkan pengadaan motor dinas (tornas) untuk Kepala Desa (Kades).
BACA JUGA:Pembangunan Gedung Kejari Benteng Tahap 2 Dilanjutkan, Segini Anggarannya
Sebanyak 142 Desa di Kabupaten Benteng, memang memiliki kendaraan dinas, hanya saja sekarang ini kondisi kendaraan tidak layak pakai.
BACA JUGA:Kajati Tandai Pembangunan Gedung Kejari Bengkulu Tengah
Selain itu, pengadaan tornas tahun ini dilakukan lantaran sudah puluhan tahun lamanya tidak pernah dianggarkan pengadaan motor dinas.
BACA JUGA:Puskesmas Pembantu Desa di Benteng, Kondisinya Terbengkalai dan Rusak Parah
Motor-motor dinas yang ada saat ini merupakan hibah dari indung Kabupaten Benglulu Utara saat pemekaran lalu. Sehingga saat ini sudah mengalami kerusakan.
BACA JUGA:Gedung Pustu Desa Abu Sakim Terbengkalai, Pelayanan Kesehatan Terhambat
Kepala Bidang Aset Badan Keuangan Daerah Bengkulu Tengah, Hendri Bela menjelaskan, anggaran yang disiapkan untuk tornas sebesar Rp2,2 miliar.
BACA JUGA:11 ASN di Benteng Terima Bansos
Nantinya dari 142 desa, yang dapat diakomodir untuk tornas baru sekitar 30 persennya saja.
BACA JUGA:Gelar Hearing, Penanganan Relokasi Desa Genting Diminta Tidak Bertele-tele
"Pengadaan motor dinas ini akan menambah aset baru bagi pemerintah kabupaten bengkulu tengah, pengadaan paling lambat di bulan maret mendatang,” ujarnya (Minggu 5 Februari 2023).
BACA JUGA:Selamatkan Desa Rindu Hati, Dewan Minta Pemkab Bertindak
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: