KPU

Beredar Uang Mainan di Kaur, Pedagang Kerupuk Pasar Inpres Bintuhan Jadi Korban

Beredar Uang Mainan di Kaur, Pedagang Kerupuk Pasar Inpres Bintuhan Jadi Korban

Seorang nenek yang biasa berjualan kerupuk, warga Padang Genteng Kecamatan Kaur Selatan Kabupaten Kaur menjadi korban penipuan uang mainan di Pasar Inpres Bintuhan pada Kamis 29 Februari 2024.--(Sumber Foto: Dedi/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Beredar uang palsu di Pasar Inpres Bintuhan Kabupaten Kaur Provinsi BENGKULU, seorang nenek Rosni (70) yang biasa berjualan kerupuk, warga Padang Genteng Kecamatan Kaur Selatan Kabupaten Kaur menjadi korban penipuan uang mainan.

Hal itu diketahui korban saat berbelanja di pasar tersebut.

BACA JUGA:Dua Hari Pencarian, Korban Tertimbun Longsor di Kaur Berhasil Ditemukan

Salah satu pedagang pasar Inpres Harmaini (40) membenarkan adanya peristiwat tersebut, bahkan pedagang dan pengunjung pasar lainnya sempat riuh begitu mendengar beredarnya uang mainan.

Harmaini menjelaskan menurut keterangan korban sebelumnya ada seorang wanita yang membawa anak kecil, membeli kerupuk dan menukar uang.

BACA JUGA:Hujan Deras, 4 Kecamatan di Kabupaten Kaur Terdampak Banjir

Adapun jumlah uang mainan yang diamankan sebesar Rp350 ribu dengan uang pecahan lembaran Rp100 ribu sebanyak dua lembar dan nominal Ro50 ribu sebanyak satu lembar.

"Ya, tadi sempat ada yang ribut-ribut ada ibu ibu yang menjadi korban penipuan uang mainan, jumlahnya sekitar Rp350 ribu," kata Pedagang Pasar Inpres Bintuhan.

BACA JUGA:Terdampak Banjir, Proses Belajar Mengajar di SDN 41 Kaur Ditiadakan

Senada disampaikan oleh petugas parkir pasar Inpres Bintuhan, Santa (38) menyampaikan, kejadian riuh tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 wib, dia menjelaskan setelah mengetahui kejadian tersebut korban langsung dibawa pulang oleh menantunya.

" Kejadian nya tadi sekitar jam 8 menurut keterangan korban sebelumnya pernah ada ibu ibu yang membawa anak kecil membeli kerupuk dengan uang 100 ribu, dan berikutnya dia nukar uang" ujar Santa
(DEDI)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: