Cobain 7 Sambal Khas Indonesia yang Bikin Nafsu Makan Naik!
Ilustrasi. Intip 7 jenis sambal khas Indonesia ini yuk, makan nasi jadi lebih nikmat.--(Sumber Foto: Tim/BETV)
BETVNEWS - Siapa yang tak kenal dengan sajian satu ini? Sambal menjadi salah satu penyedap makanan yang paling digemari. Ada berbagai jenis sambal khas Indonesia yang bisa kamu hidangkan sebagai pelengkap nasi.
Sambal cukup populer di masyarakat, sehingga muncul perkataan "makan tidak akan lengkap jika tidak ada sambal". Dengan rasanya yang nikmat dan bahkan bisa membuat seseorang ketagihan.
Selain nasi, beberapa sambal dapat menjadi pelengkap masakan lainnya, seperti bakso, mie ayam, gorengan, dan lain-lain. Banyak menu masakan yang bisa dipadukan dengan sambal ini.
BACA JUGA:Ada Sambal Tahu Tempe yang Kaya Protein, Inilah 3 Rekomendasi Menu Sahur Praktis untuk Ramadhan 2024
Ada sambal terasi hingga sambal tempoyak yang siap untuk dinikmati. Cukup nasi dan sambal saja makan jadi terasa enak.
Setiap orang juga memiliki selera sambalnya masing-masing, baik yang pedasnya biasa saja sampai yang pedas banget. Tak heran rasa pedas menjadi salah satu favorit yang banyak orang sukai. Namun, ternyata masih ada sambal yang tidak diketahui banyak orang.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa jenis sambal yang dapat dinikmati bagi pecinta pedas.
BACA JUGA:Resep Ayam Serundeng Sambal Terong Balado, Cocok Jadi Menu Hidangan Akhir Pekan
1. Sambal terasi
Mayoritas masyarakat Indonesia tentu mengetahui jenis sambal terasi ini. Bahan dasar yang dipakai oleh sambal tersebut tak jauh beda dengan sambal bajak.
Hanya saja aroma yang ada pada sambal terasi ini cukup menyengat dan tentu dengan rasa terasinya sangat kentara. Hal itulah yang menjadi alasan bahwa sambal terasi tak begitu diminati.
Sambal terasi punya bahan khusus, berbeda dengan sambal bajak yaitu udang rebon yang sudah difermentasikan. Dari pengolahan sambal terasi pada umumnya perlu memakai ulekan agar dapat menghasilkan sambal yang tak terlalu halus.
Bagi kamu yang senang oleh sambal terasi, jenis sambal ini juga tentu saja menjadi pelengkap yang wajib ada.
BACA JUGA:Resep Sambal Goreng Kentang Telur Puyuh, Variasi Menu Sahur dan Buka Puasa
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: