Nataru

Update PROGRAM BETV Terbaru

Ikuti terus update terbaru program betv beken dengan klik tombol dibawah ini.

BMKG Bengkulu: Waspada Hujan Lebat Disertai Angin Kencang 9–11 Agustus 2025

BMKG Bengkulu: Waspada Hujan Lebat Disertai Angin Kencang 9–11 Agustus 2025

BMKG Bengkulu: Waspada Hujan Lebat Disertai Angin Kencang 9–11 Agustus 2025--(Sumber Foto: Ilham/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Fatmawati Soekarno BENGKULU mengeluarkan peringatan dini potensi hujan sedang hingga lebat disertai angin kencang di sebagian besar wilayah Provinsi BENGKULU, berlaku mulai 9 hingga 11 Agustus 2025.

Kepala Stasiun Meteorologi Fatmawati Soekarno Bengkulu Tri Widiarto, S.Si, menyampaikan bahwa hujan diperkirakan terjadi hampir di seluruh kabupaten/kota, termasuk Mukomuko, Bengkulu Utara, Lebong, Rejang Lebong, Kota Bengkulu, Seluma, dan Bengkulu Selatan pada 9 Agustus.

Wilayah terdampak akan meluas pada 10–11 Agustus hingga mencakup Kepahiang, Bengkulu Tengah, dan Kaur.

BACA JUGA:Stok Logistik BPBD Seluma Kosong, Pemkab Tambah Anggaran di APBD-P 2025

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu dan Pemdes Kolaborasi Operasional Ambulans Gratis

“Kami mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir serta angin kencang. Kondisi ini berisiko menimbulkan bencana hidrometeorologi seperti banjir, longsor, maupun pohon tumbang,” jelasnya, Sabtu 9 Agustus 2025.

Berdasarkan peringatan BMKG, seluruh kabupaten/kota di Bengkulu juga berpotensi mengalami angin kencang selama periode tersebut.

Masyarakat diminta untuk menghindari aktivitas di luar ruangan saat hujan lebat, memastikan saluran air tidak tersumbat, serta mengamankan barang-barang yang mudah terbawa angin.

“Jika tidak ada keperluan mendesak, sebaiknya menunda perjalanan pada saat cuaca ekstrem. Informasi terbaru bisa diakses melalui aplikasi InfoBMKG atau situs resmi BMKG,” tambahnya.

BACA JUGA:Penderita Demam Berdarah Wajib Tahu Ini! Cek 5 Daftar Makanan yang Wajib Dihindari Agar Tidak Semakin Parah

BACA JUGA:Bikin Nambuh Terus! Cobain Hidangan Menu Makan Malam Satu Ini, Simple Tapi Enak

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait