Update PROGRAM BETV Terbaru

Ikuti terus update terbaru program betv beken dengan klik tombol dibawah ini.

Realisasi TKD 2025 di Bengkulu Tembus Rp10,106 Triliun, Serapan Capai 97,73 Persen

Realisasi TKD 2025 di Bengkulu Tembus Rp10,106 Triliun, Serapan Capai 97,73 Persen

Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Bengkulu mencatat realisasi Transfer ke Daerah atau TKD sepanjang tahun anggaran 2025 mencapai Rp10,106 triliun.--(Sumber Foto: Doc/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi BENGKULU mencatat realisasi Transfer ke Daerah atau TKD sepanjang tahun anggaran 2025 mencapai Rp10,106 triliun. Angka ini menunjukkan tingkat serapan yang tinggi, yakni 97,73 persen dari total pagu TKD sebesar Rp10,341 triliun.

Capaian tersebut disampaikan dalam kegiatan press release kinerja APBN regional yang digelar Perwakilan Kementerian Keuangan Bengkulu, Kamis pagi, (15/1/2026) dengan data per 31 Desember 2025.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP 5G Harga Terjangkau 2026, Fitur Menarik dan Performa Stabil

BACA JUGA:Cek Spesifikasi dan Harga HP Redmi Note 15 Pro di Sini, Cocok untuk Harian dan Gaming Ringan

Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Bengkulu, Mohamad Irfan Surya Wardana, mengatakan realisasi TKD 2025 di Provinsi Bengkulu mencerminkan kinerja penyaluran anggaran yang cukup baik dan tepat sasaran.

"Secara umum, realisasi TKD di Provinsi Bengkulu tahun 2025 menunjukkan kinerja yang positif. Hampir seluruh pagu terserap dan dimanfaatkan untuk mendukung layanan dasar serta pembangunan di daerah," kata Irfan.

BACA JUGA:Siapkan Bugdetmu dari Sekarang! Berikut Daftar Mobil Terbaru 2026 yang Akan Launching di Indonesia

BACA JUGA:Dipastikan Melucur 21 Januari 2026, Berikut Spesifikasi dan Harga Nissan Gravite 2026

Realisasi TKD 2025 terdiri dari beberapa jenis dana. Dana Alokasi Umum atau DAU tersalurkan sebesar Rp6,4 triliun dari pagu Rp6,5 triliun. Dana Desa terealisasi Rp952 miliar dari pagu Rp1,036 triliun.

Selain itu, Dana Alokasi Khusus Non Fisik lainnya tersalurkan Rp969 miliar dari pagu Rp970 miliar. Dana Bagi Hasil atau DBH terealisasi Rp786 miliar dari pagu Rp822 miliar.

Untuk sektor pendidikan dan kesehatan, Bantuan Operasional Satuan Pendidikan atau BOSP tersalurkan Rp463 miliar dari pagu Rp465 miliar. Dana Alokasi Khusus Fisik terealisasi Rp385 miliar dari pagu Rp397 miliar, sedangkan Bantuan Operasional Kesehatan Puskesmas mencapai Rp113 miliar dari pagu Rp118 miliar. Insentif fiskal tersalurkan seluruhnya sebesar Rp20,827 juta.

BACA JUGA:Spesifikasi Samsung Galaxy A07 5G: HP dengan Fitur Unggulan dan Baterai 5.000 mAh

BACA JUGA:Rekomendasi HP Xiaomi Harga 1 Jutaan, Punya Baterai Awet dan Performa Stabil

Irfan menjelaskan, pemanfaatan TKD 2025 telah menjangkau berbagai sektor strategis di Provinsi Bengkulu. Di antaranya mendukung kontrak pengadaan sarana dan prasarana pendidikan, pembangunan 15 puskesmas, serta rehabilitasi dan renovasi 25 puskesmas.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait