BETVNEWS,- Berdasarkan hasil quick count sejumlah lembaga survei, pasangan Helmi-Dedy dan Linda-Mirza berada di urutan dua teratas, dan pasangan David-Bakhsir berada di posisi ketiga. Melihat hal itu, David Suardi yang telah resmi mengundurkan diri dari anggota TNI, mengaku legowo dan juga mengucapkan selamat kepada peraih suara tertinggi. David Suardi juga menambahkan, Ia beserta Tim dan Relawan akan menggelar acara syukuran pada Jumat (29/6) malam. Ini dilakukan sebagai rasa syukur telah sukses menjalankan tugas kendati pada hasil akhir Ia hanya berada di posisi ketiga. Tidak hanya sekedar syukuran semata, dalam acara ini nantinya David mengaku akan mendengarkan berbagai masukan dari para Tim dan Relawan, untuk langkah politik kedepannya. Apalagi menurutnya pantang untuk mundur dari dunia politik yang baru saja ia geluti. Langkah terdekat yang kemungkinan besar untuk ia ambil ialah mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Provinsi Bengkulu dari Dapil Kota Bengkulu. “Banyak yang menyarankan untuk maju di Legislatif, karena rentan waktunya yang juga tiak terlalu lama, tapi belum tahu apakah DPRD Kota, Provinsi atau ke Senayan, kepalangan terjun ke politik ya saya mandi betul di politik,” ungkap David. (Yudha Gondrong)
David Siap “Mandi” di Dunia Politik
Jumat 29-06-2018,19:00 WIB
Kategori :