Tapi perlu diketahui bunga 6 persen berlaku hanya untuk peminjaman pertama.
Tenor pinjaman KUR BRI 2024 bisa dipilih sesuai dengan kemampuan debitur. Tenor pinjam yang ditawarkan oleh KUR BRI mulai dari 12 sampai dengan 60 bulan.
Nah, untuk mengajukan KUR BRI 2024 ada hal terpenting yang harus diketahui yakni kriteria dan syarat calon debitur.
Jadi pastikan terlebih dahulu untuk mengetahui apa saja kriteria dan syarat mengajukan KUR BRI 2024 agar lolos.
Apa saja kriteria dan syaratnya agar bisa mengajukan KUR BRI 2024?
Berikut adalah kriteria debitur KUR BRI 2024 dan syarat-syarat wajibnya, antara lain:
Kriteria Debitur KUR BRI 2024
1. WNI (Warga Negara Indonesia).
2. Usia calon debitur minimal 21 tahun.
3. Usia calon debitur boleh di bawah 21 tahun asal sudah menikah.
4. Calon debitur merupakan individu atau perorangan yang melakukan usaha produktif.
5. Usaha yang dimiliki calon debitur telah aktif minimal 6 bulan.
6. Saat pengajuan pinjaman calon debitur tidak sedang menerima kredit dari perbankan lainnya yang serupa, kecuali untuk jenis kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, kartu kredit masih diperbolehkan.