BETVNEWS - Tips diet ala idol Korea seringkali menjadi pilihan untuk melakukan diet lantaran public figure dari negara ginseng tersebut dikenal memiliki bentuk tubuh yang bagus.
BACA JUGA:Ini 6 Tips Diet Sehat untuk Pria, Salah Satunya Konsumsi Makanan Tinggi Protein
Sejak populer ke kancah internasional, artis Korea Selatan dikenal telah dengan penampilan mereka yang kurus agar terlihat bagus di depan kamera.
Untuk memperoleh tubuh impian ini, tak jarang beberapa dari mereka melakukan diet ekstrim untuk memenuhi tuntutan pekerjaan mereka tampil di depan publik.
Para penggemar industri hiburan Korea pasti tidak asing dengan diet IU. Diet yang dipopulerkan oleh aktris sekaligus penyanyi dengan nama asli Lee Ji Eun ini menjadi metode diet yang seringkali dicoba oleh para penggemar.
Diet ini terkenal karena terbukti dapat menurunkan berat badan secara cepat. Dengan mengikuti diet ini, berat badan dapat turun hingga 5kg dalam kurun waktu satu minggu saja.
Meski demikian, diet yang dilakukan oleh IU termasuk diet ekstrim dan sebaiknya tidak dilakukan secara berlebihan. Mengingat IU sendiri hanya melakukannya saat dirinya berusia 20-an dan merasa jika berat badannya berlebihan. IU juga hanya melakukan diet ini selama masa promosi untuk menjaga berat badannya tetap ideal.
Jika kamu penasaran seperti apa resep diet yang dilakukan oleh penyanyi yang satu ini. Kamu bisa menyimaknya dalam artikel di bawah ini!
BACA JUGA:5 Daftar Makanan Baik untuk Diet Sehat, Wajib Stock Dalam Kulkasmu, Yuk Cek Disini Apa Saja
Menu Diet IU
Melansir laman Channel Korea, diketahui bahwa menu diet yang dilakukan oleh IU sama dalam beberapa hari, yaitu :
1. Menu Sarapan : 1 buah apel untuk menu sarapan. Biasanya IU memilih apel Fuji karena berukuran lebih besar dan lebih mengenyangkan.
2. Menu Makan Siang : 1-2 ubi. IU memakan ubi jenis apa saja untuk menu makan siang.