50 Mahasiswa PIAUD IAIN Bengkulu, Ikuti Kuliah Umum di Kodim Bengkulu

Minggu 25-08-2019,21:59 WIB
Reporter : terkini!
Editor : terkini!

BETVNEWS- Bekerja sama dengan Kodim 0407 Bengkulu, sebanyak 50 orang Mahasiswa semester tiga Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu melakukan Kuliah Umum dengan tema membentuk karakter bangsa dengan kegiatan bela negara. Menurut Kaprodi PIAUD IAIN Bengkulu Fatrica Syafri, kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter mahasiswa PIAUD IAIN Bengkulu, agar lebih baik dalam menempah kepribadian serta menjalankan aktivitas sebagai mahasiswa yang sadar akan tanggung jawab terhadap Negara. "Kita ingin seluruh Mahasiswa yang ada di Prodi PIAUD, akan memiliki karakter yang baik, tentunya peduli terhadap lingkungan terutama Almamater dan Negara," ucap Fatrica Syafri. Ia melanjutkan bahwa dalam waktu dua hari mulai dari Sabtu 24 Agustus hingga terakhir hari ini (Minggu, red), sebanyak 50 orang Mahasiswa tersebut telah diberikan materi seputar kebangsaan, dan apa peran serta mahasiswa dalam menajaga keamanan bangsa Indonesia. "Jadi selama dua hari ini, mereka para mahasiswa telah diberikan materi seputar kebangsaan, dan bela Negara oleh pihak Kodim 0407 Bengkulu," lanjutnya. Kegiatan ini juga telah ditutup dengan kegiatan outbound, dimana berbagai macam permainan telah diikuti oleh seluruh Mahasiswa yang ikut serta dalam kegiatan tersebut. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait