BENGKULU, BETVNEWS - Seluruh fasilitas kesehatan di Kabupaten Seluma secara serentak melaksanakan program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio 2024.
Dosis pertama terhitung tanggal 23-29 Juli 2024, sedangkan dosis kedua dilaksanakan tanggal 6-12 Agustus mendatang.
BACA JUGA:Koalisi PDIP-PAN di Pilgub Bengkulu Berpotensi Pengaruhi Pilkada di Seluma
Dari 22 faskes puskesmas di Kabupaten Seluma, satu diantaranya Puskesmas Babatan Kecamatan Sukaraja.
Setidaknya 1.212 balita yang berusia 0-7 tahun, 11 bulan 29 hari diharuskan ikut serta dalam PIN Polio ini.
BACA JUGA:Rohidin Ungkap Alasan Maju Pilgub Bengkulu 2024 Gandeng Meriani
"Seluruh posyandu sudah menggelar kegiatan PIN Polio tahap awal, termasuk tahap kedua nantinya juga intens dilakukan dari desa ke desa," kata Kepala Puskesmas Babatan, dr Raden Sanata, Selasa 23 Juli 2024.
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Targetkan 287.541 Anak Terima Vaksin di PIN Polio 2024
Pemberian vaksin polio ini sendiri dilakukan secara oral pada balita tanpa dilakukan penyuntikan.
Ia menambahkan, penyakit polio dapat penyebabkan kelumpuhan seumur hidup. Penyakit ini tidak bisa diobati, namun bisa dicegah dengan imunisasi.
BACA JUGA:Masih Menunggu Usulan Pjs, Jabatan Kades di 4 Desa Wilayah Seluma Kosong
"Jadi setiap posyandu harus melayani untuk polio dan dipastikan seluruh balita bisa mendapatkan vaksin polio," sambungnya.
BACA JUGA:Pilgub Bengkulu 2024: Partai Demokrat Pertimbangkan 3 Nama Bakal Diusung
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma Rudi Syawaludin mengisyaratkan kepada seluruh faskes agar menjalankan program ini.
Sebab hal ini bertujuan sebagai upaya pencegahan dan meningkatkan kekebalan tubuh terhadap penyakit polio yang masih menjadi ancaman serius di beberapa daerah.