2020 Desa di Bengkulu Utara Miliki Website

Jumat 06-09-2019,13:11 WIB

BETVNEWS,- Untuk memudahkan dan mengetahui informasi tentang desa, maka ditahun 2020 desa dibengkulu utara diwajibkan memilik website, dimana seluruh website ini nantinya akan terhubung dengan Sistem Informasi Desa (SID). Dari 215 desa tercatat baru satu desa yang memiliki website. "Ditahun 2020 kita akan giring seluruh desa yang ada untuk membuat website, sehingga nanti untuk mengakses informasi tentang suatu desa, mulai dari pengelolan keuangan dan lainnya bisa dengan mudah tanpa harus kekantor desa," ujar Dodi Hardinata, Plt Kominfo Bengkulu Utara. Dodi melanjutkan, ditahun 2020 pihaknya optimis masing-masing desa bisa menganggarkan di APBDes melalui alokasi dana desa, untuk membangun sistem informasi desa melalui website desa. "65 persen dari 215 harus memiliki website desa, karena ini penting untuk keterbukaan informasi," Tambah dodi Dodi melanjutkan, website desa terinspirasi dari desa talang ulu kecamatan air padang yang telah terlebih dahulu mengerjakan projek tersebut, berkaca dari itu lah semua desa harus memiliki website, mengingat kegunaannya sangat penting bagi semua lapisan masyarakat untuk mengetahui informasi di desa masing- masing. "Desa talang ulu telah terlebih dahulu memiliki website, progresnya bagus dan sangat bermanfaat, dan ini yang menjadi contoh bagi desa yang lain" tutup dodi. (Doni Andaresta)

Tags :
Kategori :

Terkait