Kapolsek Taba Penanjung Iptu Junairi menyampaikan, bahwa jika memang pengunjung akan mandi setiap pengelola objek wisata melakukan pengawasan yang ketat, agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
"Hal tersebut kita lakukan untuk mencegah terjadinya pengunjung yang hanyut dan tenggelam, akibat mandi di sungai," jelas Iptu Junairi.
BACA JUGA:Program Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca di Bengkulu Berlangsung 2 Tahun KedepanDisisi lain, dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan pengunjung dalam menikmati objek wisata, pihak Polsek Taba Penanjung mengerahkan personil untuk melakukan patroli secara mobile ke objek wisata.
"Masing-masing tempat Wisata ditempatkan sedikitnya 2 anggota untuk melakukan pengamanan dan pemantau pengunjung, sekaligus memberikan himbauan terhadap pengunjung," pungkas Kapolsek.