Sambut New Normal Wabup dan Pramuka Benteng Bagikan Masker

Kamis 25-06-2020,10:48 WIB

BETVNEWS,- Dalam menyambut new normal diwilayah Kabupaten Bengkulu Tengah, Wakil Bupati Septy Periyadi bersama dengan Pramuka Cabang Bengkulu Tengah beserta kepala OPD terkait menggelar pembagian masker dan sembako di Pasar Taba Penanjung Kecamatan Taba Penanjung pada Kamis (25/6) pagi. Dalam kegiatan, pihak pramuka menyiapkan 2000 masker untuk dibagikan ke warga yang melakukan aktivitas belanja. Target pembagian adalah warga yang tidak menggunakan masker baik pedagang maupun mengunjung pasar. "Ini adalah kegiatan pramuka cabang Benteng yang membagikan masker ke warga, dalam menyambut new normal protokol kesehatan wajib di taati oleh warga Benteng," ungkapnya. Selain itu, digelarnya ini dalam bentuk kepedulian pramuka untuk ikut andil mencegah penyebaran covid 19, sehingga tidak ada lagi warga yang tertular penyakit ini. "Meskipun bantuan yang diberikan tidak seberapa. Tentunya diharapkan bantuan ini dapat membantu warga dalam pencegahan penyebaran covid-19," jelas Nurmansyah Kepala Cabang Pramuka Benteng.. Sementara itu, selain membagikan masker juga dilakukan sosialisasi oleh dinas intansi agar selalu menerapkan protokol kesehatan,memberikan pengarahan ke warga tentang virus corona. (Ronal)

Tags :
Kategori :

Terkait