Nataru

Update PROGRAM BETV Terbaru

Ikuti terus update terbaru program betv beken dengan klik tombol dibawah ini.

Ancam dan Kejar Satpol PP dengan Parang, Oknum Pedagang Dipolisikan

Ancam dan Kejar Satpol PP dengan Parang, Oknum Pedagang Dipolisikan

Kasatpol PP Kota Bengkulu, Sahat Situmorang laporkan oknum pedagang ke Polsek Gading Cempaka, Sabtu (24/1/2026).--(Sumber Foto: Angga/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Aksi penertiban pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Pasar Panorama, Kota Bengkulu, Kamis (22/1/2026), diwarnai insiden pengancaman terhadap petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Seorang pedagang ayam diduga mengejar petugas dengan membawa senjata tajam serta melontarkan ancaman serius.

BACA JUGA:Jaga Infrastruktur Jalan, Pemprov Bengkulu Terapkan Jalur Khusus untuk Angkutan Tambang dan Barang

BACA JUGA:Dituding Buang Sampah ke Sungai Musi, Ini Tanggapan DLH Kepahiang

Penertiban dilakukan sebagai upaya penegakan peraturan daerah karena aktivitas PKL di badan jalan kerap menimbulkan kemacetan dan kondisi lingkungan yang semrawut. Dalam kejadian tersebut, pelaku bahkan mengancam akan meneror dan membakar rumah Kepala Satpol PP Kota Bengkulu.

Atas insiden tersebut, Satpol PP Kota Bengkulu melaporkan tindakan pengancaman itu ke Polsek Gading Cempaka pada Sabtu (24/1/2026). Laporan dibuat karena keselamatan petugas dinilai terancam saat menjalankan tugas.

BACA JUGA:HUT ke-12, Walikota Targetkan Pelayanan Kesehatan RSHD Kota Bengkulu Jadi Terbaik di Dunia

BACA JUGA:Fakta Sidang Korupsi PTM–Mega Mall Bengkulu: Kredit Swasta Lancar, Tak Macet

Kepala Satpol PP Kota Bengkulu, Sahat Situmorang, menegaskan bahwa pihaknya hanya menjalankan kewajiban sesuai aturan yang berlaku demi ketertiban umum. Ia menyebut penertiban awalnya berlangsung kondusif sebelum pelaku tiba-tiba bertindak agresif dengan mengambil dua bilah senjata tajam.

"Benar tadi kita sudah ke Polsek untuk melaporkan penyerangan yang terjadi pada hari Kamis ya. Anggota Satpol PP saat melakukan penertiban, ada pedagang yang melakukan penyerangan," ungkap Sahat, Sabtu (24/1/2026).

BACA JUGA:RSUD Harapan dan Doa Kota Bengkulu Miliki Central ICU Baru, Layanan Pasien Kritis Makin Optimal

BACA JUGA:Astra Honda Motor Bengkulu Resmi Luncurkan All New Honda Vario Street 125 CC

Beruntung, tidak ada korban dalam kejadian tersebut karena pedagang lain di lokasi berhasil meredam emosi pelaku. Meski demikian, Satpol PP menegaskan akan tetap melanjutkan penertiban PKL di kawasan Panorama secara persuasif namun tegas guna menjaga ketertiban dan keselamatan pengguna jalan.

"Ancaman yang dilakukan dalam video jelas yang dia menyebut Kasat. Untuk yang menyaksikan banyak anggota kita menyaksikan," ujar Sahat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait