KPU

237.923 Surat Suara Pilwakot Mulai di Lipat

237.923 Surat Suara Pilwakot Mulai di Lipat

BETVNEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bengkulu mulai melakukan pelipatan surat suara untuk Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu. Sebanyak 237.923 lembar surat suara yang baru tiba kemarin (23/5) saat ini mulai dilakukan pelipatan sekaligus penyortiran. Penyortiran dilakukan untuk memastikan surat suara yang akan digunakan untuk Pilwakot Bengkulu 2018 ini benar-benar sempurna dan dapat digunakan. Komisioner KPU Kota Bengkulu, Zaini SAg mengatakan dalam melakukan pelipatan, pihak KPU Kota Bengkulu mempekerjakan para tenaga yang ada di Sekretariat KPU Kota Bengkulu. Bahkan, ditargetkannya pelipatan suara ini akan selesai pada Sabtu mendatang. "Untuk tenaga pelipatnya dari sekretariat ini, target kita Sabtu selesai, cuma karena surat suara ini tebal maka kemungkinan waktu penyelesaiannya akan bertambah," jelas Zaini. Selain itu, untuk biyaa pelipatan itu sendiri, lanjit Zaini, akan disesuaikan dengan anggaran yang ada di KPU Kota Bengkulu.. Namun sementara ini, biaya pelipatan surat suara dihargai seharga Rp 200 perlembar. "Mudah-mudahan pelipatan surat suara ini bisa secepatnya diselesaikan, selanjutnya nanti akan dilakukan pendistribusian logistik ke kecamatan kecamatan yang ada di Kota Bengkulu.(Dwi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: