KPU

Siap-siap! Akun Centang Biru Twitter Harus Bayar 300 Ribu Per Bulan

Siap-siap! Akun Centang Biru Twitter Harus Bayar 300 Ribu Per Bulan

Elon Musk pemilik baru Twitter yang mengeluarkan kebijakan baru kepada akun centang biru untuk membayar 300 ribu per bulannya.--(Sumber Foto: Disway.id)

BETVNEWS - Belum lama sejak menjadi pemilik baru Twitter, Elon Musk kini telah melakukan perubahan besar-besaran di Twitter. Usai beberapa waktu yang lalu memecat 4 jajaran eksekutif Twitter, kini Elon kembali menghebohkan jagat media soisal dengan menerapkan tarif untuk akun verified atau akun dengan tanda centang biru.

Pengguna diharuskan berlangganan Twitter Blue dengan membayar sebesar US$4,99 atau Rp 77.600,00 per bulan. Jika pengguna enggan berlangganan, maka status verified akan dicabut dan otomatis kehilangan tanda centang biru.

BACA JUGA:Ribut Dengan Istri, Warga Bengkulu Diduga Nekat Bakar Rumah

Tidak hanya itu, menurut The Verge, orang terkaya di dunia tersebut meminta Twitter menaikkan tarif langganan tersebut menjadi US$19,99 atau  Rp.312.000,00 dengan menambahkan fitur baru.

Para pemilik akun bercentang biru diberikan tenggat waktu selama 90 hari untuk menyetujui kebijakan tersebut, sekaligus kesepakatan untuk berlangganan di Twitter Blue. Jika menolak berlangganan atau tidak menyetujui kesepakatan tersebut, mereka akan kehilangan centang birunya.

BACA JUGA:170 Butir Ekstasi Dimusnahkan

Sementara itu, pegawai yang menangani fitur baru tersebut juga diberi tenggat waktu hingga 7 November nanti untuk menyelesaikan dan merilis fitur langganan tersebut. Jika gagal merilis fitur tersebut pada waktu yang telah ditentukan, dikabarkan bahwa mereka akan dipecat oleh pemilik baru Twitter tersebut.

Twitter Blue sendiri merupakan fitur berbayar yang menawarkan akses eksklusif ke fitur premium yang memungkinkan pengguna menyesuaikan pengalaman Twitter. Twitter Blue diluncurkan pada Juni tahun lalu dan merupakan layanan berlangganan pertama dari Twitter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: