KPU

Jelang HUT Bhayangkara ke 72 Tahun, Polda Bengkulu Gelar Bakti Sosial

Jelang HUT Bhayangkara ke 72 Tahun, Polda Bengkulu Gelar Bakti Sosial

BETVNEWS,- Guna mencegah radikalisme, Polda Bengkulu menggelar  Bakti Sosial (Baksos) di Pondok Pesantren (Ponpes) Pancasila yang berlokasi di Jalan Rinjani Kelurahan Jembatan Kecil Kecamatan Singgaran Pati Kota Bengkulu, pada Selasa (26/6) pagi. Kegiatan baksos ini, di hadiri Wakapolda Bengkulu bersama Para Penjabat Utama (PJU) serta para anggota kepolisian lainnya. Waka Polda Bengkulu Kombes Pol Budi Widjanarko, SH MH mengatakan kegiatan baksos ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 72 yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang. Selain baksos banyak kegiatan lainnya seperti membersihkan tempat ibadah umat beragama, seperti Masjid, Gereja dan Pura serta Wihara. Kegiatan Ini  merupakan bentuk kepedulian Polisi dan agar lebih dekat dengan masyarakat. "Masyarakat selama ini melihat Polisi hanya dari sisi penegakan hukum saja, jadi terkesan Polisi sebagai penghukum. Dengan kegiatan ini pola pikir masyarakat selama ini dapat berubah dimana Polisi juga dapat humanis, penolong, pengayom dan pelayam masyarakat," ungkapnya. Ia pun menambahkan kegiatan ini sengaja dilakukan, untuk mencegah paham radikalisme yang mudah tersebar di berbagai pondok pesantren. "Selain berbagi dengan sesama, pihak kepolisian mencegah paham radikalisme yang mudah menyebar dan kerap di ajarkan di pondok pesantren," imbuh Kombes Pol Budi Widjanarko. Kegiatan bakti sosial ini disambut baik oleh Pimpinan dan Pengurus Pondok Pesantren Pancasila, KH. Ahmad Suhaimi. Dalam kesempatan itu, ia pun mengatakan siap memerangi radikalisme maupun narkoba di lingkungan Ponpes yang dipimpinnya. "Kita merasa senang dan terbantu digelarnya baksos ini. Tak hanya itu pesantren pamcasila pun siap melawan radikalisme dan peredaran narkoba yang menjadi musuh utama NKRI," tegasnya. Dalam kunjungan ini, selain memberikan pengarahan, Waka Polda memberikan  bantuan masing-masing 5 unit kipas angin dan  sajadah. Kemudian dilanjutkan dengan membersihkan dan mengecat pagar dilingkungan Pondok Pesantren Pancasila. (Aris Black)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: