MODA, Perusahaan Patungan Astra dan Toyota Resmi Diluncurkan

MODA, Perusahaan Patungan Astra dan Toyota Resmi Diluncurkan

Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Vilihati Surya (kedua kanan), Wakil Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia (kedua kiri), Direktur Operasional PT Mobilitas Digital Indonesia Andy Dwi Zatmoko (kanan) dan Direktur Keuangan PT Mobil--(Sumber Foto: Rilis/BETV)

BETVNEWS - PT Arya Kharisma (AKH) anak perusahaan dari PT Astra International Tbk (Astra), dan Toyota Motor Asia Pacific Pte Ltd (TMAP) anak perusahaan dari Toyota Motor Corporation (Toyota), resmi meluncurkan PT Mobilitas Digital Indonesia (MDI).

BACA JUGA:Keunggulan Honda Tire: Ban Jadi Awet, Aman dan Nyaman

MDI adalah perusahaan patungan Astra dan Toyota yang bergerak dalam bidang mobilitas transportasi, didirikan pada 25 Juli 2022 dan telah mulai beroperasi sejak Agustus 2022 lalu.

Ket: Presiden Direktur PT Astra International Tbk Djony Bunarto Tjondro (kedua kanan), didampingi oleh Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Vilihati Surya (kanan), beserta Chief Executive Officer of Asia Region Toyota Motor Corporation Hao Quoc Tien (kedua kiri), didampingi oleh Wakil Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Yutaka Okayama (kiri), melakukan penandatanganan prasasti peresmian kantor PT Mobilitas Digital Indonesia yang merupakan perusahaan patungan (Joint Venture/JV) antara Astra bersama Toyota pada hari ini (2/2).

BACA JUGA:Awali 2023, Cari Aman Bersama Astra Motor Bengkulu

Dengan mengangkat layanan MODA dalam menjalankan kegiatan operasional, kehadiran MDI di tengah masyarakat Indonesia bertujuan untuk menyediakan pelayanan terbaik dalam mendukung mobilitas masyarakat dan logistik. 

BACA JUGA:Ternyata Ini Perbedaan AHM Oil MPX2 dan SPX2

Era digital saat ini, MODA mengkolaborasikan teknologi dan transportasi sehingga dapat memberikan kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi nasional. 


Ket
: Presiden Direktur PT Astra International Tbk Djony Bunarto Tjondro (tengah), Presiden Direktur PT Arya Kharisma Gidion Hasan (kanan) dan Chief Executive Officer of Asia Region Toyota Motor Corporation Hao Quoc Tien (kiri) melakukan pemotongan pita pada acara peluncuran MODA hari ini (2/2).

BACA JUGA:Festival Vokasi Satu Hati Kembali Bergulir, Diikuti Pelajar dan Guru dari 711 SMK Seluruh Indonesia

MODA menyediakan one-stop services untuk pengelolaan kendaraan bagi para pelanggan yang dilengkapi dengan teknologi terintegrasi yang mencakup fitur pelacak lokasi kendaraan, perilaku pengemudi dalam berkendara dan berbagai fitur lainnya untuk mendukung aktivitas operasional pelanggan.

BACA JUGA:Pasca Liburan Sepeda Motor Butuh Perhatian, Yuk Service di AHASS

“MODA siap melayani masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sewa kendaraan di Indonesia. Kami berharap dapat memberikan solusi mobilitas dan pengalaman terbaik kepada konsumen melalui kolaborasi antara Astra dan Toyota ini,” ujar Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Vilihati Surya dalam acara peluncuran MODA, Kamis 2 Februari 2023.

KetPresiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Vilihati Surya (kanan) dan Wakil Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Yutaka Okayama (kiri) memperkenalkan MODA sebagai merek dari layanan yang dimiliki PT Mobilitas Digital Indonesia pada hari ini (2/2).

BACA JUGA:Semangat Saling Bantu, Astra Salurkan 65.000 Paket Bantuan

“MODA memberikan pengalaman baru dalam layanan mobilitas di era digital ini dengan mengintegrasikan kecanggihan teknologi dengan armada transportasi. Layanan ini didukung oleh Connected Technologies dari Toyota untuk menganalisa status kendaraan, perilaku mengemudi, dan lainnya. Dengan demikian, kami dapat berkontribusi tidak hanya untuk mengurangi kecelakaan, konsumsi bahan bakar, dan emisi CO2, tetapi juga untuk meningkatkan efisiensi logistik di Indonesia,” ungkap Wakil Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Yutaka Okayama.

Ket: Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia Vilihati Surya (kedua kanan), Wakil Presiden Direktur PT Mobilitas Digital Indonesia (kedua kiri), Direktur Operasional PT Mobilitas Digital Indonesia Andy Dwi Zatmoko (kanan) dan Direktur Keuangan PT Mobilitas Digital Indonesia Frans Ihutan Budianto (kiri) pada acara peluncuran MODA hari ini (2/2).

 

BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu Edukasi Cari Aman Guru SMKN 4

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: