Besok, Pendaftaran Seleksi Calon Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Dibuka

Besok, Pendaftaran Seleksi Calon Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Dibuka

Tim Seleksi calon anggota Komisioner KPU Provinsi Bengkulu, saat mengumumkan pembukaan pendaftaran, Kamis 9 Februari 2023.--(Sumber Foto: Abdu/Betv).

BENGKULU, BETVNEWS - Rekrutmen calon Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu untuk periode 2023-2028, akan dibuka pada 10 Februari 2023 besok. 

Ketua Tim Seleksi (Timsel) calon anggota Komisioner KPU Provinsi Bengkulu, Firnandes Maurisya mengatakan, berbeda dari tahun sebelumnya bahwa untuk rekrutmen kali ini, akan melalui aplikasi Sistem Informasi Anggota KPU Dan Badan Ad Hoc (SIAKBA).  

BACA JUGA:Makin Hemat dan Tepat, AHM Luncurkan Pelumas Skutik Honda

"Terhitung dari 10-21 Februari 2023 ini, proses rekrutmen anggota KPU Provinsi dibuka," ungkap Ketua Timsel calon anggota KPU Provinsi Bengkulu, Firnandes, Kamis 9 februari 2023.

BACA JUGA:Kapolresta Bengkulu Berkunjung ke BEMG, Selain Pererat Silaturahmi, Ini Sederet Agenda Lainnya

Firnandes menjelaskan, bahwa seleksi anggota KPU Provinsi Bengkulu terbuka untuk umum, dengan ketentuan harus memenuhi syarat yang telah ditetapkan.

Kepada masyarakat yang berminat untuk mendaftar, dan ingin menjadi komisioner KPU Provinsi Bengkulu periode 2023 - 2028, silahkan dimulai dengan membuka aplikasi www.siakba.kpu.go.id.

BACA JUGA:Anak Muda Energik, Makin Trendi dengan New Honda BeAT

Jadi apabila pendaftar belum aktivasi akun, maka pendaftar harus melakukan registrasi dengan memasukkan nama lengkap, alamat email aktif, NIK, password akun SIAKBA. 

Lalu, pendaftar kembali membuka laman SIAKBA untuk login. Pendaftar mengisi biodata dan melakukan proses pendaftaran serta mengunggah dokumen. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Kado untuk Pasangan di Hari Valentine

"Untuk persyaratan itu, sebagian ada di aplikasi SIAKBA. Persyaratan didaftarkan melalui SIAKBA. Kemudian juga persyaratannya, hardcopy diserahkan di sekretariat Timsel, di Gedung GTC, jalan Seruni, kelurahan Nusa Indah Kota Bengkulu," tuturnya.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: