Perkara Popok Bayi, Warga Kota Bengkulu Ditusuk Tetangga

Perkara Popok Bayi, Warga Kota Bengkulu Ditusuk Tetangga

Anggota Kepolisian pada saat melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian, Selasa 21 Februari 2023.--(Sumber Foto: Adi/Betv).

BENGKULU,BETVNEWS - Abdurahman (22) warga Jalan Manggis Kelurahan Dusun Besar Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu, Selasa 21 Februari 2023 malam, ditusuk oleh E-P yang tak lain merupakan tetangga kos sendiri. 

Menurut Kompol Kadek Suwantoro, Kapolsek Gading Cempaka Kota Bengkulu, bahwa peristiwa penusukan tersebut terjadi lantaran pelaku (E-P) membuang sampah atau popok bayi ke depan kos korban.

BACA JUGA:Biar Tabungan Terkumpul, Ini 4 Mitos Menabung yang Perlu Dihindari

Korban kemudian menegur perbuatan pelaku, namun pelaku tidak terima teguran tersebut dan menyerang korban dengan menggunakan sebilah senjata tajam, yang mengenai bagian perut korban.

"Awalnya korban menegur E-P agar tidak membuang sampah (Popok Bayi, red) di depan kos korban, namun pelaku tidak terima. Lalu langsung mengambil sebilah senjata tajam kemudian langsung menusuk perut korban," ujar Kompol Kadek Suwantoro. Rabu 22 Februari 2023.

BACA JUGA:Bahas Raperda, Pansus DPRD Kepahiang Undang Pimpinan Bank Bengkulu Cabang

Lanjutnya, bahwa saat ini pelaku penusukan masih dalam pengejaran oleh Tim Macan Cempaka Polsek Gading Cempaka, pelaku diketahui kabur usai melakukan penusukan terhadap korban. 

"Pelaku masih kami kejar, lantaran usai melakukan penusukan langsung melarikan diri," tutupnya.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: