Sedih.. Hari Ketiga Puasa, Harga Bawang Putih dan Telur Ayam Naik Terus
Telur ayam ras menjadi salah satu komoditi bahan pokok yang harga jualnya terus naik.--(Sumber Foto: Robi/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Harga beberapa bahan pokok terus mengalami kenaikan pada hari ketiga Ramadan, Sabtu 25 Maret 2023.
BACA JUGA:4 Manfaat Stres Ini Masih Jarang Diketahui, Baik untuk Kesehatan Fisik Maupun Mental
Berdasarkan pantauan BETVNEWS di Pasar Minggu dan Pasar Panorama Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu, sejumlah komoditi bahan pokok yang mengalami kenaikan yaitu telur ayam ras dan bawang putih.
BACA JUGA:5 Manfaat Sayur Buncis bagi Kesehatan, Salah Satunya Baik untuk Ibu Hamil
Di Pasar Panorama, harga jual bawang putih naik menjadi Rp35.000-Rp36.000 per kilogram dari sebelumnya Rp28.000 per kilogram.
BACA JUGA:Mobil Tabrak Rumah Warga Talo, Seorang Bocah Alami Luka
Abas, pedagang bawang putih di Pasar Panorama menyebut bahwa lonjakan harga sudah berlangsung di H-7 Ramadan hingga hari ini (Sabtu, red).
BACA JUGA:Pelaku Curas Ditangkap Polisi, Ternyata Masih Pelajar
Kenaikannya rata-rata Rp6.000-Rp7.000 per kilogramnya. Sedangkan untuk bawang merah ditambahkannya harganya masih stabil.
BACA JUGA:Seorang Wanita Maling Pakaian, Aksinya Terekam CCTV
"Masuk Puasa harga bawang putih langsung naik, tapi bawang merah harganya masih stabil," ujarnya.
Senada, Wanda, pedagang grosir dan eceran telur ayam ras di Pasar Panorama juga mengungkapakan adanya kenaikan harga jual menjadi Rp49.000 per karpet dari sebelumnya Rp43.000 per karpet.
BACA JUGA:Resep Es Kolang-kaling Sirup Gula Merah, Minuman Segar untuk Buka Puasa!
"Naik banget harganya mas, hampir tembus Rp 50.000 per karpet," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: