KPU

Guru Daerah Terpencil, Diusulkan Dapat Insentif

Guru Daerah Terpencil, Diusulkan Dapat Insentif

BETVNEWS - Kabar gembira bagi guru, yang bertugas didaerah terpencil dikabupaten Lebong, khususnya di Desa Sungai Lisai Kecamatan Pinang Belapis. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lebong akan mengusulkan untuk pemberian insentif bagi guru yang bertugas di daerah terpencil tersebut.

Hal ini dilakukan, menindak lanjuti kunjungan Kepala Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Regional VII Palembang yang dilakukan beberapa waktu lalu. Disampaikan Kabid Pembinaan dan Pendidikan Dikbud Kabupaten Lebong, Andri Darmawan bahwa saat ini pihaknya akan mengusulkan anggaran untuk pemberian insentif bagi guru-guru yang bertugas di daerah terpencil di Kabupaten Lebong. Hal ini sebagai penghargaan atas kinerja mereka yang siap ditugaskan di daerah tetpencil. "Tahun ini memang tidak ada, tapi tahun depan akan kita usulkan untuk pemberian insentif bagi guru yang bertugas di daerah terpencil," jelas Andri. Diungkapkan Andri, selama ini untuk pemberian insentif guru daerah terpencil diberikan melalui anggaran Kementerian Pendidikan, namun saat ini pemberian insentif telah diberhentikan. Maka dari itu, Pemerintah Kabupaten Lebong akan berusaha mengusulkan anggaran pemberian insentif tersebut. Selain itu, untuk memperoleh tunjangan sertifikasi guru, pihaknya akan memberikan kemudahan. "Jadi kalau guru yang bertugas di daerah terpencil, untuk mendapatkan tunjangan sertifikasi dipermudah," ungkapnya.(D99)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: