BREAKING NEWS: Kebakaran SPBU Bengkulu Selatan

BREAKING NEWS: Kebakaran SPBU Bengkulu Selatan

SPBU di Bengkulu Selatan yang hampir terbakar akibat motor alami korsleting, Senin 24 April 2023.--(Sumber Foto: Yoan/Betv).

BENGKULU, BETVNEWS - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Bengkulu Selatan, terbakar pada Senin 24 April 2023 sekitar pukul 20.40 WIB.

Kejadian tersebut di SPBU Tanjung Raman Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Libur Sekolah Hampir Usai, Cek Bansos untuk Pelajar SD sampai SMA, Dapat Dana hingga Rp1.000.000

Menurut Ari, salah satu warga sekitar bahwa kebakaran tersebut bermula pada saat sepeda motor yang sedang antre mengalami korsleting, hingga menimbulkan api dan hampir menyambar mesin SPBU.

"Motor lebih dahulu terbakar, setelah itu membesar dan hampir menyambar mesin SPBU, namun cepat berhasil dipadamkan," jelas Ari.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Hp vivo Harga Murah Mulai Rp1 jutaan, Cek Spesifikasinya di Sini!

Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, namun sepeda motor tersebut hangus terbakar.

Untuk kerugian material masih dalam proses penghitungan oleh pihak yang berwajib.(*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: