Sejarah Mistis Pantai Panjang, Makan Korban Setiap Tahun, Benarkah Ada Hubungannya dengan Nyi Roro Kidul?

Sejarah Mistis Pantai Panjang, Makan Korban Setiap Tahun, Benarkah Ada Hubungannya dengan Nyi Roro Kidul?

Gambar merupakan Ilustrasi.--(Sumber Foto: Tim/Betv).

BETVNEWS - Sejarah mistis Pantai Panjang Bengkulu, sering makan korban setiap tahun, benarkah ada hubungannya dengan Nyi Roro Kidul?

Bicara soal keindahan Pantai Panjang Bengkulu memang tidak akan ada habisnya, memiliki panjang garis pantai hingga 7 KM salah satu wisata andalan Kota Bengkulu ini sangat populer di kalangan masyarakat.

BACA JUGA:Kabar Gembira, Guru Sertifikasi Dapat Tunjangan Hingga Rp12 Juta-an, Cek Jadwal Pencairannya

Namun demikian, dibalik keindahan Pantai Panjang Bengkulu tersebut juga menyimpan berbagai misteri diantaranya banyaknya korban jiwa yang terjadi di Pantai Panjang.

Benarkah jatuhnya korban jiwa di Pantai Panjang ada kaitannya dengan Nyi Roro Kidul? Misteri ini tentu tidak bisa dipastikan secara nyata, namun konon kabarnya bahwa Pantai Panjang Bengkulu merupakan pelintasan dari Ratu Pantai Selatan tersebut.

BACA JUGA:Pantai Panjang Bengkulu Makan Korban, Bang Ken: Minim Rambu Larangan dan Penjagaan

Untuk diketahui Nyi Roro Kidul yang sering sekali disebut sebagai penghuni Pantai Selatan tersebut, diriwayatkan merupakan seorang putri Prabu Siliwangi dari kerjaan Sunda dengan nama asli Lara Kadita.

Memiliki aura kecantikan yang sudah terpancar sejak lahir, membuat putri Kadita sudah tidak suka dengan dirinya.

BACA JUGA:Segera Cek! 5 Bansos Cair Mei 2023, Ada Bantuan Anak Sekolah hingga Rp1.000.000

Singkat cerita bahwa Putri Kadita menderita penyakit yang disebabkan oleh guna-guna penyihir jahat, hingga dirinya berupaya diusir oleh selir dan anak-anak raja.

Hingga kemudian dirinya keluar dari istana dan tiba di Pantai Selatan Jawa, kemudian tertidur di atas batu dan mendengar bisikan agar menceburkan dirinya ke dalam laut.

BACA JUGA:BBM Turun, Cek Harga Baru Pertamax-Pertalite di SPBU Seluruh Indonesia 2 Mei 2023

Mendengar bisikan gaib agar dirinya menceburkan diri ke laut, dengan harapan bahwa itu adalah petunjuk untuk menyembuhkan penyakit yang di deritanya, tanpa ragu ia menerjang ombak Pantai Selatan dan seketika borok di kulitnya hilang.

Singkat cerita, kemudian dari sinilah Putri Kadita kemudian menjadi ratu di Pantai Selatan dengan sebutan Nyi Roro Kidul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: