Masya Allah.. Ada Ahli Maksiat yang Selamat di Hari Kiamat, Ternyata Ini Amalannya!

Masya Allah.. Ada Ahli Maksiat yang Selamat di Hari Kiamat, Ternyata Ini Amalannya!

Gambar hanya ilustrasi.--(Sumber Foto: Doc/BETV)

Akan tetapi, dengan kuasa Allah, hasil dari timbangan sungguh tidak terduga. 

BACA JUGA:Penyebar Konten Tidak Senonoh Sesama Pria Ditangkap, Begini Pengakuannya

Catatan besar dosa-dosanya terkalahkan dengan catatan kecil tadi.

Sungguh kebenaran bahwa tidak ada yang sebanding dengan beratnya asma Allah, seperti yang disampaikan oleh Rasulullah SAW.

Kisah tersebut terdapat dalam sebuah hadis Nabi yang disampaikan melalui sahabat ‘Abdullah ibn ‘Amr ibn al-‘Ash dan diriwayatkan diriwayatkan oleh at-Tirmidzi dan Ibnu Majah, yang artinya: 

BACA JUGA:Ini 4 Cerita Mistis dan Horor di Indonesia, Konon Katanya Merupakan Kisah Nyata? Salah Satunya Ada di Lampung

"Sesungguhnya Allah akan membebaskan seorang laki-laki dari umatku atas para pembesar makhluk pada hari Kiamat. Padahal, kepada laki-laki itu akan ditunjukkan sembilan puluh sembilan catatan amal (buruk). Setiap catatannya sepanjang mata memandang. 

Saat itu, Allah akan bertanya kepadanya, 'Apakah engkau mengingkari ini? Apakah para malaikat-Ku  telah menzalimimu?' Laki-laki itu menjawab, 'Tidak, Tuhanku.' Allah kembali bertanya, 'Apakah memiliki alasan?' Dia menjawab, 'Tidak, Tuhanku.' Allah melanjutkan, 'Benar, engkau memiliki sebuah kebaikan di sisi Kami. Dan pada hari ini, tidak ada kezaliman apa pun kepadamu.' 

Tak lama berselang, muncullah sebuah catatan kecil yang berisi kalimat: Aku bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba dan utusan-Nya. Allah berfirman, 'Maka datangkanlah timbanganmu.' Laki-laki itu bertanya, 'Ya Tuhanku, apa artinya catatan kecil ini di hadapan catatan besar.' Namun, Allah meyakinkan, 'Sesungguhnya, engkau tidak akan dizalimi.' 

Terakhir, Nabi Muhammad SAW menambahkan, 'Setelah itu, 99 catatan diletakkan pada satu ujung timbangan, sedangkan catatan kecil diletakkan di ujung satunya. Anehnya, catatan yang banyak justru mengambang, sedangkan catatan kecil justru memberat. Memang tidak ada yang mengalahkan beratnya asma Allah.'"

BACA JUGA: Tanda Kiamat Makin Dekat Gara-gara Sikat Gigi, Kok Bisa? Simak Penjelasan Berikut!

Berdasarkan kisah tersebut, ada banyak hikmah dan pelajaran yang dapat diambil. Berikut di antaranya:

1. Betapa pentingnya kalimat tauhid sampai dapat menebus dan menghapus dosa hamba yang mengucapkannya;

2. Malaikat pencatat amal selalu mencatat amal setiap hamba, baik atau buruk;

3. Pada hari kiamat, semua catatan akan diperlihatkan oleh Allah kepada pemiliknya;

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: