KPU Kota Terima 1 Laporan Masyarakat

KPU Kota Terima 1 Laporan Masyarakat

BETVNEWS,- Menjelang ditutupnya masa laporan masyarakat mengenai Daftar Calon Sementara (DCS) yang telah diumumkan sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum Kota Bengkulu diketahui menerima tanggapan dari salah satu masyarakat Kota Bengkulu. Berdasarkan keterangan salah satu Komisioner KPU Kota Bengkulu Deby Harianto, tanggapan itu diterima oleh staf KPU dan baru diserahkan ke Komisioner. Ia pun mengaku belum mengetahui laporan yang disampaikan terkait hal apa dan ditujukan ke Bacaleg dari Partai Politik mana. Namun kendati demikian, Deby menjamin pihaknya akan menindaklanjuti hal tersebut dengan cara meminta klarifikasi ke partai yang bersangkutan, dan pihak KPU memiliki waktu untuk melakukan klarifikasi hingga tanggal 28 Agustus mendatang. "Ada satu laporan yang masuk, belum kita cek karena baru sampai ke kami para Komisioner, tapi akan kami tindak lanjuti dan meminta klarifikasi dari parpol nya nanti," ungkap Deby. (Yudha Gondrong)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: