Kesempatan Jadi ASN, Cek Formasi PPPK dan CPNS 2023 Terbaru, Syarat, dan Link Pendaftaran

Kesempatan Jadi ASN, Cek Formasi PPPK dan CPNS 2023 Terbaru, Syarat, dan Link Pendaftaran

Info terbaru CPNS 2023, termasuk formasi, syarat, dan link daftar.--(Sumber Foto: Doc/BETV)

BETVNEWS - Simak informasi terbaru mengenai pendaftaran seleksi PPPK dan CPNS 2023, termasuk formasi dan syarat daftarnya. Link pendaftaran melalui sscasn.bkn.go.id.

Kabar gembira bagi masyarakat yang ingin menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN), sebab hal tersebut bisa tercapai melalui seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan PPPK 2023.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS 2023, Kejaksaan Buka Lowongan untuk Lulusan SMA, Formasi Penjaga Tahanan Paling Banyak

Menurut pernyataan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas, seleksi PPPK dan CPNS 2023 akan dibuka pada September mendatang. 

Info terbarunya, pemerintah telah menetapkan formasi CASN 2023 adalah sebanyak 572.474 untuk memenuhi kebutuhan CPNS dan PPPK 2023.

BACA JUGA:Formasi PPPK dan CPNS 2023 Terbaru, Lowongan Guru Paling Banyak, Segini Rinciannya

Padahal total kebutuhan ASN nasional 2023 adalah sebanyak 1.030.751 untuk PPPK dan CPNS 2023 baik di pemerintah pusat maupun pemerintah daerah. 

Formasi tidak dibuka secara penuh karena instansi memperhitungkan masing-masing anggaran yang dimiliki.

Hal tersebut disampaikan oleh Asisten Deputi Perancangan Jabatan, Perencanaan, dan Pengadaan Sumber Daya Manusia Aparatur KemenPAN-RB Aba Subagja, di kanal Youtube DPR RI, Rabu 2 Agustus 2023.

BACA JUGA:Formasi PPPK dan CPNS 2023 Terbaru, Lowongan Guru Paling Banyak, Segini Rinciannya

Berikut rincian formasi PPPK dan CPNS 2023

1. Pemerintah Pusat: 78.861

  • CPNS: 28.903
  • PPPK: 49.968

2. Pemerintah Daerah: 493.613

  • PPPK Guru: 296.084
  • PPPK Tenaga Kesehatan: 154.672
  • PPPK Tenaga Teknis: 42.857

Total Formasi: 572.474

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: