Dua Bandit Pecah Kaca Dibekuk, Masyarakat Diminta Tetap Waspada

Dua Bandit Pecah Kaca Dibekuk, Masyarakat Diminta Tetap Waspada

BETVNEWS - Ditangkapnya dua pelaku pencurian dengan modus pecah kaca mobil asal Sumatera Selatan, tidak serta-merta membuat masyarakat bisa bebas dalam membawa barang di dalam mobil. Masyarakat diminta tetap berhati-hati dalam membawa barang, karena aksi pencurian tetap bisa saja terjadi. Kapolres Bengkulu AKBP. Prianggodo Heru Kunprasetyo mengimbau masyarakat tidak meninggalkan barang didalam mobil, dalam posisi terpakir. Pasalnya pelaku pecah kaca sangat cepat beraksi, dalam hitungan menit. "Kami minta masyarakat hati hati meninggalkan barang, karena pelaku ini sudah mengintai. Satu orang disepeda motor, satunya lagi memecahkan kaca mobil" Adapun pada Jum'at malam kemarin, dua bandit pecah kaca inisial A-K dan D-S dibekuk polisi di jalan Dempo Raya Kelurahan Sawah Lebar. Keduanya terpaksa dilumpuhkan timah panas karena melawan petugas saat dilakukan penangkapan. (Taufan Ajo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: