30 Pelajar Diamankan di Polres Bengkulu
BETVNEWS,- 30 orang pelajar dari salah satu SMKN Kota Bengkulu, diamankan di Mapolres Bengkulu jum'at siang. Mereka diamankan diduga hendak tawuran, di depan SMK Negeri 1 Kelurahan Sawah Lebar. Diamankannya siswa ini berawal dari adanya laporan warga, yang melihat puluhan siswa ini berkumpul di jalan Jati. Polisi kemudian langsung datang ke lokasi dan melakukan pengamanan guna mencegah tawuran. 30 pelajar ini kemudian dikumpulkan di Mapolres Bengkulu untuk diberi pembinaan. "Kami temukan ada senjata didalam tas pelajar, ini akan kami bina agar tidak mengulangi lagi perbuatannya, pihak guru juga sudah kami hubungi" jelas Kasat Samapta Polres Bengkulu, AKP. J.M Napitupulu. Hingga jumat siang pelajar ini masih diberi pembinaan di Polres Bengkulu, dan menunggu dijemput orang tua dan guru. (Taufan Ajo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: