1.631 Pelamar PPPK Pemprov Bengkulu Lulus Seleksi Administrasi

1.631 Pelamar PPPK Pemprov Bengkulu Lulus Seleksi Administrasi

Gunawan Suryadi, Kepala BKD Provinsi Bengkulu--(Sumber Foto: Oki/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) mengumumkan hasil seleksi administrasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian (PPPK) tahun 2023. 

Berdasarkan hasil verifikasi dari 1.881 pendaftar sebanyak 1.631 pelamar dinyatakan memenuhi syarat (MS) atau lulus administrasi, sedangkan sebanyak 143 pelamar tidak memenuhi syarat (TMS) administrasi.

BACA JUGA:324 Calon PPPK Mukomuko Formasi Kesehatan Akan Jalani Tes di Lokasi Ini

Bagi pelamar yang tidak lulus seleksi administrasi dapat melakukan sanggahan melalui akun SSCASN pada tanggal 19 Oktober hingga 21 Oktober 2023 sementara jawaban sanggah pada 19 Oktober-23 Oktober 2023. Setelah masa sanggah berakhir peserta akan mendapatkan pengumuman pasca masa sanggah dari panitia PPPK tanggal 22 Oktober sampai 28 Oktober 2023 mendatang.

"Peserta bisa melihat langsung di website pendaftaran untuk mengetahui dia MS atau TMS, dan bagi yang TMS masih diberi masa sanggah untuk melengkapi berkasnya," ujar Gunawan Suryadi Kepala BKD Provinsi Bengkulu.

Adapun Pemprov Bengkulu tahun ini mendapatkan kuota PPPK dari KemenPANRB sebanyak 748 formasi yang didominasi tenaga pendidik atau guru. Dengan rincian 631 formasi tenaga pendidik atau guru, tenaga kesehatan 109 formasi dan 8 formasi untuk tenaga teknis penyuluh pertanian. 

BACA JUGA:Hasil Seleksi Administrasi PPPK Bengkulu Utara, 514 Pendaftar Tak Memenuhi Syarat

Sementara itu, berikut jumlah pelamar PPPK Pemerintah Provinsi Bengkulu tahun 2023 untuk pelamar khusus dan pelamar umum diantaranya: 

1. Formasi Guru

Pendaftar : 1.267 orang

Submit : 1.251 orang

MS : 1246 orang

TMS : 5 orang

BACA JUGA:Pelamar PPPK 2023 Formasi Guru di Bengkulu Membludak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: