Jembatan Elevated DDTS Bengkulu Ditargetkan Uji Coba Sebelum 30 Desember Nanti

Jembatan Elevated DDTS Bengkulu Ditargetkan Uji Coba Sebelum 30 Desember Nanti

Pembangunan Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah (DDTS) tinggal pengaspalan jalan, rampung sebelum 30 Desember 2023.--(Sumber Foto: Media Center Provinsi Bengkulu)

BENGKULU, BETVNEWS - Pembangunan Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah (DDTS) dipastikan rampung sebelum 30 Desember mendatang. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas PUPR Provinsi Bengkulu Tejo Suroso Jumat (27/10/2023).

Proyek Pembangunan Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah (DDTS) yang menggunakan anggaran APBD tersebut sudah dikerjakan sejak April lalu dengan anggaran kontrak pekerjaan sebesar Rp 87 miliar.

Seiring berjalanya waktu, proyek pembangunan Jembatan Elevated tersebut saat ini sudah masuk tahap pengaspalan jalan serta penguatan pondasi kanan kiri.

Karenanya, Tejo Suroso mengatakan, bahwa jembatan Elevated bisa diuji coba sebelum tanggal 30 Desember mendatang.

BACA JUGA:Pembangunan Jembatan Elevated, Kawasan DDTS Dilakukan Penataan Untuk Pedagang

"Danau Dendam tinggal ngaspal seminggu selesai. Tapi kami masih menguatkan pondasi kanan kiri, kedua kita masih menunggu pemadatan pondasi kanan kiri sebelum jembatan itu dulu. Saya masih yakin Desember selesai karena kontrak habis di 30 Desember target kami sebelum 30 Desember sudah uji coba," ujar Tejo.

BACA JUGA:Jembatan Elevated DDTS Ditargetkan Uji Coba 1 Desember

Lebih jauh, Tejo menambahkan, Proyek pembangunan Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah tersebut tidak menghambat aliran irigasi sawah pekarangan warga sekitar, sehingga jembatan tidak menghambat aliran air ketika musim hujan tiba.

BACA JUGA:Pengerjaan Jembatan Elevated Dimulai, Selesai Akhir Tahun

"Kedua aliran dari Danau Dendam yang mengairi persawahan tidak kami tutup, buangan air dari (Dendam) sudah kami siapkan kanan-kiri yang selama ini ada tanah di samping itu sudah kami siapkan jalan alternatif supaya jalan yang di samping Danau Dendam itu harga jual makin tinggi," tutup Tejo. 
(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: