Tiga Puskesmas di Mukomuko Raih Akreditasi Paripurna
Bustam Bustomo, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko --(Sumber Foto: Jemi/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko saat ini sudah menyelesaikan proses penilaian re-akreditasi di 17 Puskesmas, namun demikian untuk semua hasil belum keluar sehingga pihak dinas masih menunggu hasil pengumuman keseluruhan dari re-akreditasi tersebut.
Pelaksanaan penilaian re-akreditasi Puskesmas ini sendiri dimulai dari tanggal 29 September hingga tanggal 1 November lalu dan sudah menyelesaikan proses penilaian re-akreditasi di 17 puskesmas di 15 kecamatan se-Mukomuko.
BACA JUGA:Kejari Mukomuko Musnahkan Barang Bukti dari 29 Perkara Inkrah
Sejauh ini dari hasil yang ada 3 puskesmas sudah dinyatakan naik ke tingkat paripurna yaitu Puskesmas Bukit Mulia kecamatan Penarik, puskesmas Bantal Kecamatan Teramang Jaya dan Puskesmas Air Manjunto.
Selanjutnya di beberapa puskesmas lainnya ada yang juga sudah keluar hasilnya yaitu dengan peringkat utama.
BACA JUGA:Kanwil Kemenkumham Bengkulu Akan Bangun UPT di Mukomuko dan Kaur
Disampaikan Bustam Bustomo selaku kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko bahwa pihaknya optimis dari 17 Puskesmas yang dilakukan re-akreditasi semuanya akan ter re-akreditasi namun semuanya kembali pada hasil yang nanti akan diumumkan secara keseluruhan.
BACA JUGA:Diduga TPP ASN Mukomuko Melebihi dari Persetujuan Kemendagri
"Bila semua Puskesmas sudah dinyatakan Re Akreditasi nantinya maka diharapkan untuk pelayanan di puskesmas khususnya untuk yang berhubungan dengan BPJS diharapkan tidak ada permasalahan lagi karena syarat utama kerjasama dengan BPJS saat ini adalah semua Puskesmas harus sudah terakreditasi," kata Kadis, Rabu 8 November 2023. (Jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: