Dempo Xler Beri Pendidikan Politik ke Mahasiswa Administrasi Publik UMB
Dempo Xler, Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Bengkulu memberikan pendidikan politik kepada mahasiswa Administrasi Publik UMB.--(Sumber Foto: Ilham/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Ketua Komisi I DPRD BENGKULU, Dempo Xler, S.IP., M.AP memberikan pendidikan politik pemilihan umum (Pemilu) 2024 kepada mahasiswa Administrasi Publik Universitas Muhammadyah BENGKULU (UMB) di Gedung Ahmad Dahlan UMB, Senin 13 November 2023.
Diskusi publik Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik UMB ini mengangkat tema menyambut pesta demokrasi 2024, mampukah negara memberikan pendidikan demokrasi kepada generasi Z untuk menentukan pilihannya.
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Data Calon Penerima Rice Cooker Gratis, Dua Kabupaten Belum Usulkan
Dempo Xler mengatakan, anak muda harus menjadi pelaku politik di Pemilu 2024 karena nasib bangsa ditangan anak mudah yang memiliki kualitas dan kemampuan yang baik. Jangan lagi anak muda menjadi subjek atau alat politik, anak muda harus menjadi pelaku.
BACA JUGA:Pelayanan Adminduk, Pemkot Bengkulu Serahkan Langsung KIA dan Akta Kelahiran kepada Masyarakat
"Kita bicara generasi Z Pemilu 2024, anak mudah jangan menjadi subjek atau alat tetapi anak muda harus menjadi pelaku politik. Di tahun 2024 adalah momentum anak muda memberikan keterwakilannya baik di eksekutif ataupun di legislatif," terangnya.
BACA JUGA:Dinas Kesehatan Kota Bengkulu Temukan 1.154 Warga Terinfeksi Penyakit TBC
Dempo menjelaskan, jika anak muda kompak di Bengkulu jumlah mata pilih 60 persen maka yang terpilih adalah perwakilan dari anak muda. Tetapi anak muda tidak memiliki isi tas, namun anak muda memiliki kualitas dan kemampuan yang baik.
BACA JUGA:Ulah Guru SDN 157 dan SMPN 43 di Seluma yang Jarang Mengajar, Siswa Sering Libur
"Anak muda jangan risau dengan kondisi hari ini yang porak-porandak tetapi anak muda harus fokus pada pengembangan diri dan meningkatkan kemampuan sehingga ketika waktunya anak muda harus tampil," jelasnya.
BACA JUGA:Cobain Resep Golden Milk Nikmat dan Sehat Ini, Ampuh Meredakan Pilek! Cukup Siapkan Bahan Berikut
Diskusi publik yang diikuti mahasiswa UMB dan beberapa perwakipan perguruan tinggal lain. Hadir narasumber Anggota KPU Kota Bengkulu, Anggi Stephansent, S.Pd Akademisi UMB Rekho Andriadi, M.IP dan Dimas Haryadi Aktivis Kepemudaan.
(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: