Cara Mudah Cek Bansos El Nino Desember 2023, Segera Pastikan Namamu dan Ambil Uang Tunai Rp400 Ribu
Ilustrasi. Segera cek bansos El Nino Desember 2023, pastikan namamu dan ambil uang bantuan Rp400 ribu.--(Sumber Foto: Doc/BETV)
BETVNEWS - Tidak hanya bantuan PKH dan BPNT, kali ini penerima manfaat mendapat kesempatan mencairkan bantuan sosial (bansos) El Nino 2023. Dalam hal ini para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dapat kembali bersiap untuk menerima bantuan tersebut.
Bansos cair Desember 2023 ini merupakan bantuan bagi masyarakat yang terdampak fenomena El Nino. Penerima tersebut bisa mendapat uang tunai Rp400 ribu sesuai dengan ketentuannya.
Sebagaimana Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino ini disalurkan dalam dua bulan saja yakni November dan Desember 2023. Sehingga masyarakat dapat memastikan namanya termasuk menjadi bagian penerima bansos tersebut.
Bantuan ini dianggarkan hingga mencapai Rp7,52 triliun, yang kemudian disalurkan kepada 18,8 juta orang. Jika ingin mendapat bansos Desember 2023 ini, para penerima harus tercatat sebagai KPM bantuan sembako yang sudah terdata di Kementerian Sosial (Kemensos).
BACA JUGA:Bansos PIP Kemdikbud 2023 Cair Desember, Penerima Dapat Uang Bantuan Rp1 Juta, Pastikan Namamu Ada
Masyarakat dapat menerima uang tunai Rp200 ribu per bulan. Sehingga nanti penerima El Nino akan mendapat uang hingga Rp400 ribu jika ditotal dua bulan pencairannya.
Sama seperti bansos PKH dan BPNT, BLT El Nino juga bisa penerima cek melalui online di link cekbansos.kemensos.go.id. Berikut ini cara ceknya.
BACA JUGA:Bansos PKH 2023 Cair ke Rekening Penerima, Segera Cek Status Pencairan Hari Ini, Pastikan Namamu Ada
Cara cek bansos El Nino 2023
- Login website cekbansos.kemensos.go.id.
- Ketik nama provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan.
- Lalu masukkan nama penerima sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Selanjutnya ketik 4 huruf kode (tidak dipisah spasi) yang tertera dalam kode tersebut.
- Klik refresh jika kode huruf belum jelas, agar mendapat kode baru.
- Lalu klik "cari data".
Nantinya akan muncul halaman Kemensos yang menampilkan nama KPM sesuai dengan wilayah atau daerah yang terdaftar. Kemudian, masyarakat yang termasuk dalam golongan penerima bansos El Nino, dapat diketahui dengan pemberitahuan status "Ya" dengan keterangan sebagai KPM BPNT atau bantuan sembako.
Penerima dapat pula cek pencairan bansos 2023 ini dengan menggunakan Aplikasi Cek Bansos dengan mendownloadnya di Google Playstore, ikuti langkah berikut ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: