Pohon Tumbang, Jalan Lintas Kepahiang-Bengkulu Macet

Pohon Tumbang, Jalan Lintas Kepahiang-Bengkulu Macet

Diguyur hujan sejak Kamis siang, jalan lintas Kepahiang-Bengkulu tepatnya di desa Tebat Monok, wilayah pegunungan liku 9 mengalami kemacetan lantaran tertimpa material pohon tumbang.--(Sumber Foto: Hendri/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Diguyur hujan sejak Kamis siang, jalan lintas Kepahiang-BENGKULU tepatnya di desa Tebat Monok, wilayah pegunungan liku 9 mengalami kemacetan lantaran tertimpa material pohon tumbang, Kamis 11 Januari 2024.

Iptu Bole Susanja Kasat Lantas Polres Kepahiang mengatakan, pihaknya bersama tim gabungan BPBD Kabupaten Kepahiang, langsung melakukan evakuasi dan mengurai kemacetan akibat pohon tumbang.

BACA JUGA:Tidak Perlu Pusing, Begini Cara Mudah Mengosongkan Ruang Penyimpanan iPhone yang Penuh

"Kejadian sore tadi, akibat hujan yang terus mengguyur kawasan Kabupaten Kepahiang sejak Kamis siang. Beruntung tim bersama BPBD mendapatkan informasi lebih cepat, dan material pohon tumbang berhasil dievakuasi," kata Iptu Bole Susanja Kasat.

Kasat juga mengimbau, mengingat saat ini telah memasuki musim penghujan dan kawasan pegunungan rawan terjadi longsor dan pohon tumbang, kepada warga atau pengguna jalan selalu berhati-hati dan tetap waspada jika melintasi kawasan liku 9.

BACA JUGA:10 Parpol di Rejang Lebong Diminta Selesaikan Perbaikan Laporan Awal Dana Kampanye

"Mengingat, daerah kawasan lintas pegunungan rawan terjadi tanah longsor dan pohon tumbang yang sering memakan korban. Kami dari Satlantas polres Kepahiang, menghibau kepada pengguna jalan untuk tetap waspada dan hati-hati, apa bila tidak terlalu mendesak aktifitas bebergian untuk dapat ditunda," sambungnya.


(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: