KPU

249 Peserta Lulus Tes CPNS Seluma, 1 Formasi Kosong

249 Peserta Lulus Tes CPNS Seluma, 1 Formasi Kosong

BETVNEWS,- Dari 250 formasi yang dibutuhkan oleh Kabupaten Seluma, hanya 249 kuota saja yang terisi, hal ini dikarenakan ada formasi dokter gigi yang tidak lulus dalam passing grade maupun perankingan. Elian Suadi Kabid Formasi dan Perkembangan karir, Badan Kepegawaian dan Pelatihan Sumber Daya Manusia, mengatakan jika dari seluruh formasi, hanya satu formasi dokter gigi yang tidak terisi, jadi untuk Kabupaten Seluma, hanya ada 249 orang yang dinyatakan lulus oleh panselnas dari 250 formasi yang direncanakan "Kuota kita tidak terpenuhi, dikarenakan ada satu formasi dokter gigi yang tidak lulus passing grade ataupun perankingan," ujarnya. Padahal menurutnya, untuk Kabupaten Seluma formasi dokter gigi dibutuhkan dua orang, dimana dalam tes tersebut hanya ada tiga orang pendaftar "Itu kan yang dibutuhkan dua orang, pendaftarnya ada tiga orang, tapi yang lulus hanya satu orang," sampainya Elian menambahkan, jika seandainya ada yang lulus CPNS tersebut namanya juga terdaftar sebagai Caleg, maka jika pihak KPU melakukan laporan terhadap hal tersebut, pihaknya akan mencoret nama tersebut daru dari daftar CPNS. "Tidak boleh terdaftar sebagai Caleg, dan kalaupun ada silahkan KPU laporkan, maka kita akan melakukan pencoretan," sambungnya. Sementara itu, untuk formasi yang kosong pihak BKPSDM tidak akan mengisi kekosongan tersebut, karena hasil itu sudah berdasarkan keputusan dari pihak Panselnas. "Kalau formasi tidak bisa berubah lagi, karena sudah menjadi keputusan dari Panselnas. Untuk melihat daftar kelulusan Cpns Kabupaten Seluma, silahkan buka web BKPSDM Seluma," ajaknya. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: