Kekurangan Armada, Damkar Seluma Usulkan Penambahan Mobil Pemadam

Kekurangan Armada, Damkar Seluma Usulkan Penambahan Mobil Pemadam

Kasatpol PP dan Damkar Seluma, Rijono mengatakan, saat ini Pemkab Seluma hanya memiliki empat unit mobil damkar. --(Sumber Foto: Julyan/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Saat ini, Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Seluma masih kekurangan armada Pemadam Kebakaran

Oleh sebab itu, Damkar dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Seluma mengusulkan penambahan 2 unit mobil pemadam kebakaran untuk mencakup seluruh wilayah jika terjadi kebakaran.

BACA JUGA:Perbaikan Empat Jembatan di Bengkulu Tengah Diusulkan Melalui Dana Inpres

Pasalnya, pihak pemadam kebakaran Kabupaten Seluma kerap kewalahan jika terjadi kebakaran. Bahkan mereka harus melibatkan unit pemadam daerah lain.

Kasatpol PP dan Damkar Seluma, Rijono mengatakan, saat ini Pemkab Seluma hanya memiliki empat unit mobil damkar, yang diletakkan di pos Tais sebanyak 2 unit, pos Talo 1 unit, dan Pos Air Periukan 1 unit.

BACA JUGA:3 Hari Pencarian, Warga Seluma Korban Tenggelam di Lentera Merah Ditemukan Tim SAR

Dengan luas wilayah Kabupaten Seluma yang mencapai 4.128 km², maka 4 mobil damkar dinilai tak dapat mencakup seluruh wilayah jika ada peristiwa kebakaran.

"Kalau hanya empat unit tidak mencukupi, sedangkan wilayah Kabupaten Seluma ini luas," kata Rijono. 

BACA JUGA:Tayang Mulai Februari, Program Baru BETV 'Oto Review' Hadir untuk Pecinta Otomotif

Menurut Rijono, idealnya harus ada tambahan minimal 2 unit mobil damkar agar bisa melengkapi hal tersebut.

Pihaknya pun sudah melakukan jemput bola beberapa kali ke Kemendagri, untuk meminta dukungan terkait kebutuhan unit mobil damkar bersama Bupati Seluma, Erwin Octavian. 

BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Prioritaskan Pemasangan LPJU di Pemukiman, Gelontorkan Anggaran Rp1,1 Miliar

"Sudah beberapa kali diusulkan, saat ini kita hanya menunggu tanggapan dan hasilnya. Mudah-mudahan dengan adanya bantuan unit mobil damkar, kasus kebakaran di Kabupaten Seluma lebih cepat ditangani," ujar Rijono. 

Sementara itu, untuk kasus kebakaran di tahun 2023 kemarin, kata Kasatpol PP mencapai 68 kasus kebakaran. Dimana 11 diantaranya kebakaran rumah, yang banyak terjadi pada musim kemarau. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: