Simpan 500 Gram Sabu Di Dalam Sepatu, Pria Asal Aceh Ditangkap BNNP

Simpan 500 Gram Sabu Di Dalam Sepatu, Pria Asal Aceh Ditangkap BNNP

BETVNEWS,- Sepandai-pandainya tupai melompat, akhirnya jatuh juga. Kata pepatah ini mengambarkan aksi kejahatan yang sudah berulang kali dilakukan oleh Pria asal Lhoksumawe Aceh berinisial N-A (22) yang diamankan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bengkulu lantaran berhasil menyelundupkan sabu seberat 500 gram melewati jalur udara pada Senin (25/2) sore. Dari pengakuannya tersebut barang haram ini diselundupkan dari bandara kualanamu Sumatera Utara-transit bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta hingga tiba di bandara Fatmawati- Bengkulu. Modus dari pelaku melakukan penyelundupan barang haram tersebut dengan cara menyimpan sabu didalam sepatunya. Bahkan dari pengkuannya pelaku sudah 7 kali lolos dari pengawasan ketat petugas bandara. "Sudah 7 kali lolos bang pemeriksaan di bandara. Saya taruh di sepatu. Sekali pengiriman saya diupah sampai Rp 10 juta," terang NA. Kabid Berantas BNNP Bengkulu, AKBP Marlian Ansori mengungkapkan bahwa penangkapan N-A, berdasarkan dari informasi yang diperolehnya. Setelah dilakukan penyelidikan ternyata tersangka tidak melewati jalur darat melainkan jalur udara. "Anggota BNNP sudah melihat pelaku yang gerak geriknya seperti sedang menunggu seseorang. Namun setelah lama kita pantau tidak ada orang yang datang menjemput pelaku dan kita langsung melakukan penangkapan terhadap pelaku ini," ungkapnya. Hingga saat ini pelaku masih diamankan di ruang tahanan BNNP Bengkulu untuk proses pengembangan. (Aris Black)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: