Salat Idulfitri Muhammadiyah dan Pemerintah Dilaksanakan Serentak, Ketua PWM Bengkulu: Harus Disyukuri

Salat Idulfitri Muhammadiyah dan Pemerintah Dilaksanakan Serentak, Ketua PWM Bengkulu: Harus Disyukuri

Ketua PWM (Pengurus Wilayah Muhammadiyah) Bengkulu, Fazrul Hamidi saat menjadi khatib salat Idulfitri 1445 H--(Sumber Foto: Abdu/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Ribuan warga persyarikatan Muhammadiyah di Kota BENGKULU turut melaksanakan salat Idulfitri 1445 Hijriah yang dipusatkan di berbagai titik.

Salah satunya di halaman parkir Kampus IV Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Rabu 10 April 2024.

BACA JUGA:Pj Walikota Bengkulu Tunaikan Shalat Idul Fitri di Masjid Merah Putih

Rangkaian pelaksanaan salat Id berlangsung dengan khidmat dan khusyuk yang diawali dengan lafadz takbir oleh seluruh jamaah.

Adapun bertindak sebagai imam yakni Ustad Noverianto serta khatib oleh Fajrul Hamidi selaku Ketua PWM (Pimpinan Wilayah Muhammadiyah) Bengkulu.

Salat Idulfitri tahun ini pun dirasa spesial lantaran dilaksanakan serentak bersama dengan Pemerintah.

Menanggapi itu, Fajrul Hamidi mengajak seluruh umat muslim memaknainya dengan penuh rasa syukur.

Salat Idulfitri merupakan aktualisasi ajaran Islam, membuat umat islam agar semakin mantap mengagungkan dan menegakkan agama Allah SWT.

BACA JUGA:Pj Walikota Bengkulu Tunaikan Shalat Idul Fitri di Masjid Merah Putih

Ia pun berharap di momen ini, seluruh umat islam dapat saling memaafkan agar mendapat kebaikan dan kemuliaan apabilah ikhlas melaksanakan serta dapat kembali menjadi pribadi yang fitri.

"Banyak sekali hal-hal yang membuat kita mantap mengagungkan agama allah di momen fitri ini. Hari ini kita yang hadir alhamdulillah masih sempat melaksanakan sholat idul fitri. Kita tidak tahu apakah kita akan sampai ke tahun berikutnya, ini juga harus disyukuri sembari berharap tahun berikutnya kembali dipertemukan," kata Fazrul Hamidi.

BACA JUGA:Maling Gagal Beraksi Kepergok Pemilik Rumah, Pemuda di Bengkulu Utara Lebaran di Penjara

Sementara itu, ada 30 titik pelaksanaan salat Idulfitri persyarikatan Muhammadiyah, lokasinya tersebar di lapangan hingga masjid milik Muhammadiyah.

Di momen kebersamaan ini, Fazrul berpesan kepada seluruh umat Islam agar selalu bersyukur dan mengisi hari kemenangan dengan kebaikan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: