Pelajar SMPN 03 Mukomuko Tenggelam di Bendungan Manjuto
BETVNEWS - Selasa siang (07/05) Bendungan Manjunto yang terletak di kecamatan V koto dihebohkan dengan peristiwa tenggelamnya seorang anak bernama Taufik (13) warga Desa Ujung Padang Mukomuko, yang juga merupakan siswa kelas 7 di SMP Negeri 03 Mukomuko. Peristiwa ini terjadi ketika korban bersma dua temannya yaitu Zandi Islami dan Khairul Anam pergi berjalan-jalan ke Bendungan dengan menggunakan dua buah sepeda motor. Kemudian mereka bertiga memutuskan untuk mandi. Namun naas bagi Taufik yang tidak bisa berenang, sehingga tenggelam ke dalam bendungan Manjunto. Dijelaskan Zandi teman korban, awalnya mereka hanya mandi di tepian. Namun lama kelamaan taufik pergi ke tengah "Kami awalnya cuma berenang di tepi bendungan, namun taufik malah ke tengah dan tidak bisa berenang. Saya sudah berusaha menyelamatkannya namun tidak kuat," terang Zandi. Sementara itu camat V Koto Evi Busmanja menjelaskan, sampai berita ini diturunkan pencarian masih terus dilakukan oleh Basarnas dibantu warga serta jajaran polsek V Koto. "Sampai saat ini kita masih berusaha mencari korban dengan cara menyelam yang dilakukan oleh Basarnas dibantu warga masyarakat," terang camat. Ratusan warga tampak memadati bendungan Air Manjunto untuk menyaksikan proses pencarian korban. (Jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: