dempo

Pengemudi Motor Sport Luka-luka Setelah Tabrakan dengan Mobil Milik PNS di Bengkulu

Pengemudi Motor Sport Luka-luka Setelah Tabrakan dengan Mobil Milik PNS di Bengkulu

Seorang pemuda Bagus Hidayatullah (21) warga Perumnas Korpir Kelurahan Bentiring Kota Bengkulu, terpaksa dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami luka-luka di bagian kaki, punggung dan bibir, serta luka robek dipelipis mata kanan dan bengkak di kening.--(Sumber Foto: Angga/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Seorang pemuda Bagus Hidayatullah (21) warga Perumnas Korpir Kelurahan Bentiring Kota BENGKULU, terpaksa dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami luka-luka di bagian kaki, punggung dan bibir, serta luka robek dipelipis mata kanan dan bengkak di kening.

Bagus terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Semarak Raya Kelurahan Bentiring Permai Kota Bengkulu, tepatnya disekitaran Taman Segitiga Muara Bangkahulu pada Selasa 14 Mei 2024, sekitar pukul 18.00 WIB.

Adapun kecelakaan melibatkan sepeda motor sport Honda CBR BD-3449-KZ dengan mobil Toyota Etios BD-1652-ER.

BACA JUGA:Ampuh Kurangi Stres Oksidatif! Ini 6 Manfaat Lain Buah Ceri untuk Kesehatan

Kasat Lantas Polresta Bengkulu AKP Nyimas Shopia melalui Kasubnit Gakkum Satlantas Polresta Bengkulu Ipda Suandi mengutarakan bahwa sebelum kejadian, mobil Toyota Etios yang dikemudikan oleh seorang PNS atas nama Fadel Muhammad Putra, warga Bentiring Permai Kota Bengkulu, datang dari arah Jalan pinang mas menuju Taman Segitiga Muara Bangkahulu atau TKP.

Sedangkan lawannya sepeda motor Honda CBR dikendarai Bagus Hidayatulah datang dari arah berlawanan yakni Jalan Dharma Wanita menuju TKP.

Saat tiba di lokasi kejadian, Toyota Etios ingin berbelok ke arah masjid lalu bersamaan melintas sepeda motor Honda CBR.

Keduanya bertabrakan, mengakibatkan pengendara sepeda motor terpental dan jatuh ke aspal jalan.

Pasca kejadian itu, sepeda motor mengalami rusak parah pada bagian depan. Sementara untuk pengemudi mobil tidak mengalami luka-luka, hanya kendaraan rusak pada bemper depan.

BACA JUGA:Cegah Kanker hingga Atasi Masalah Rambut, Ini 8 Manfaat Air Rebusan Daun Salam untuk Kesehatan

Kanit Gakkum menambahkan, pasca menerima terjadinya kecelakaan, anggota Piket Gakkum Lantas langsung meluncur ke lokasi dengan melakukan olah tkp dan mengamankan kedua kendaraan.

Sedangkan untuk pengendara sepeda motor sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapatkan pertolongan medis.

"Benar kejadiannya, anggota Gakkum sudah ke lokasi melakukan olah tkp dan kendaraan terlibat sudah diamankan," singkat Ipda Suandi.


(Angga)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: