dempo

Lolos ke Final Thailand Open 2024, Ana: Ini Partai Final Pertama Kami di Turnamen Level Super 500

Lolos ke Final Thailand Open 2024, Ana: Ini Partai Final Pertama Kami di Turnamen Level Super 500

Ilustrasi. Jadwal final kejuaraan Thailand Open 2024.--(Sumber Foto: Doc/BETV)

BETVNEWS - Amallia Cahaya Pratiwi dan Febriana Dwipuji Kusuma menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos ke babak final Thailand Open 2024.

Thailand Open merupakan kejuaraan internasional bulu tangkis yang diselenggarakan di Thailand sejak 1984 hingga sekarang.

Turnamen ini diselenggarakan oleh Asosiasi Bulu Tangkis Thailand di bawah naungan Badminton Word Federation (BWF).

BACA JUGA:Gagal di 16 Besar Thailand Open 2024, Hendra Setiawan: Lawan Bermain Lebih Baik

Pada turnamen Thailand Open tahun ini, Indonesia memiliki 14 perwakilan yang mendapat kesempatan untuk berlaga dan memperebutkan gelar juara.

Sayangnya dari ke-14 wakil tersebut hanya 1 yang berhasil mengamankan tiket ke babak final. Dimana 4 wakil gagal di babak pertama, 3 gugur di babak 16 besar, 5 perwakilan gagal di babak perempat final, dan 1 tim terakhir gugur di babak semifinal.

BACA JUGA:Jadwal Thailand Open 2024 Hari Ini: Duel Maut Ganda Campuran Indonesia di Babak Perempat Final

Sebelumnya ada Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari yang mewakili Indonesia sebagai atlet bulu tangkis nomor ganda campuran pada babak semifinal. 

Namun Rinov dan Pitha tidak berhasil melumpuhkan lawan yang merupakan pebulu tangkis handal dari Tiongkok, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui.

Meskipun Guo Xin Wa dan Chen Fang Hui merupakan pendatang baru yang mengikuti Thailand Open, namun keduanya tidak patut diremehkan karena keapikannya dalam bermain bulu tangkis.

Rinov dan Pitha dua gim sekaligus dari Guo Xin Wa/Chen Fang Hui dengan skor 15-21,14-21.

BACA JUGA:Update Hasil Thailand Open 2024: 7 dari 10 Wakil Indonesia Amankan Tiket ke Perempat Final, Ini Daftarnya

Dengan begitu Amallia Cahaya Pratiwi dan Febriana Dwipuji Kusuma menjadi satu-satunya wakil Tanah Air yang berhasil lolos ke babak final Thailand Open 2024.

Ana dan Tiwi melenggang ke babak final usai berhasil melumpuhkan pasangan ganda putri dari Jepang, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi dalam 2 gim segaligus dengan skor 21-12, 21-10.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: