DISUKA Komitmen Setiap Ruas Jalan di Kota Bengkulu Terang Benderang

DISUKA Komitmen Setiap Ruas Jalan di Kota Bengkulu Terang Benderang

Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu, Dani Hamdani dan Sukatno atau yang lebih akrab disapa DISUKA.--(Sumber Foto: Ahmad/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota BENGKULU, Dani Hamdani dan Sukatno atau yang lebih akrab disapa DISUKA berkomitmen untuk menerangi setiap ruas jalan yang ada di Kota BENGKULU bahkan hingga jalan di dalam gang kecil.

Komitmem itu diwujudkannya jika nanti keduanya diberi amanah untuk memimpin Kota Bengkulu.

Bakal Calon Wakil Walikota Bengkulu Sukatno mengungkapkan bahwa penerangan lampu jalan adalah hal yang penting sebagai salah satu upaya untuk menekan tindak kriminal yang dapat terjadi kapan saja.

BACA JUGA:Buah Manggis Kaya Nutrisi, Ini 8 Manfaat yang Akan Kamu Rasakan

BACA JUGA:Pakar Ekonomi: Ide Kereta Gantung DISUKA Beri Efek Ekonomi Berganda untuk Kota Bengkulu

"Salah satu yang penting di Kota Bengkulu ini adalah lampu jalan, lampu jalan terutama di setiap gang-gang yang harus terang benderang kalau sudah terang Kota Bengkulu akan terbebas dari kejahatan, tapi kalau gelap tidak ada penataan itu akan menimbulkan tindak kejahatan," kata Sukatno, Jumat 13 September 2024.

BACA JUGA:Kabupaten Kaur Dapat Bantuan 52 Titik Akses Internet dari Kominfo RI

BACA JUGA:Ada Olay hingga La Roche-Posay, Ini 5 Rekomendasi Skincare untuk Atasi Penuaan Dini

Tak hanya itu dirinya juga menyampaikan selain menekan tindak kejahatan, dengan adanya lampu penerang di jalanan, juga dapat mencegah pembuangan sampah sembarang oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

"Selain itu juga, kalau tidak ada penerangan, orang jadi semaunya buang sampah sembarangan semaunya," sambung Sukatno.

BACA JUGA:5 Cara Mengolah Kayu Manis Jadi Masker Jerawat, Wajah Auto Glowing

BACA JUGA:Ini 6 Cara Ampuh Atasi Penuaan Dini pada Kulit, Salah Satunya Hidrasi Kulit Secara Rutin

Sukatno pun menegaskan bahwa setiap warga Kota Bengkulu memiliki hak untuk merasakan penerangan jalan diKota Bengkulu, mengingat warga sendiri sudah membayar pajak untuk lampu jalan. 

"Untuk itu saya dan Ustad Dani berkomitmen untuk membuat Kota Bengkulu terang benderang, setiap gang setiap jalan akan kita kasih lampu, nah apalagi kan masyarakat Bengkulu sudah membayar pajak lampu jalan, karena itu sudah sepantasnya san saatnya penerangan hingga ke jalan-jalan di gang-gang," tutup Sukatno.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: