dempo

Nasib Lulusan PGMI di Seluma Belum Jelas

Nasib Lulusan PGMI di Seluma Belum Jelas

BETVNEWS,- Anak tiri mungkin salah satu sebutan yang bisa disematkan untuk lulusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), bagaimana tidak sejauh ini lulusan peguruan tinggi agama islam (PTAI) tersebut, masih belum mendapatkan kepastian terkait kuota CPNS di Kabupaten Seluma. Padahal sejatinya di Seluma, terdapat 23 formasi untuk lulusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), yang notabane hampir sama dengan lulusan PGMI. Namun apa dikata sejauh ini, BKPSDM Seluma belum bisa memastikan terkait dengan lulusan PGMI. "Sejauh ini kita hanya menjalankan apa yang disampaikan kepada kami, yang pastinya kami ini hanya pelaksana saja, untuk aturan dan penentuan itu pihak pusat," Ucap Nurlin, Kabid pengembangan Pendidikan dan Pelatihan Pegawai BKPSDM Seluma. Nurlin menegaskan, persoalan ini bukanlah keinginan dari BKPSDM Seluma. Karena sampai dengan saat ini, belum ada petunjuk bahwa lulusan PGMI bisa mengikuti formasi yang ada, sehingga mereka mengikuti aturan yang ada. "Kalau memang diperbolehkan, tentu kami akan menerima berkas mereka, tapi sejauh ini kita belum terima petunjuknya," terusnya. Namun guna untuk memastikan hal tersebut, saat ini BKPSDM Seluma telah melakukan komunikasi kepada BKN regional VII Palembang, untuk memberikan petunjuk kepada kami dengan persoalan yang ada pasa saat ini. "Sejauh ini memang telah kami komunikasikan, tidak hanya PGMI saja tapi juga terkait dengan perbedaan D IV dan Strata satu," demikian tutupnya. Sementara itu, saat ini sudah ada 886 yang telah melakukan pendaftaran secara online, dan diprediksi akan bertambah lagi dalam waktu yang singkat. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: