KPU

Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-60, Dinkes Seluma Gelar Lomba Bayi Sehat

Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-60, Dinkes Seluma Gelar Lomba Bayi Sehat

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma Rudi Syawaludin, Selasa 22 Oktober 2024.--(Sumber Foto: Julyan/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Dalam rangka memperingati hari kesehatan nasional (HKN) ke- 60, Pemkab Seluma melalui Dinas kesehatan menggelar lomba bayi sehat.

Lomba bayi sehat ini digelar guna menekan angka stunting di Kabupaten Seluma. 

Selain itu, tujuan dilaksanakan lomba bayi sehat adalah untuk memotivasi para orangtua agar mempersiapkan manusia Indonesia yang sehat. 

BACA JUGA:Universitas Bengkulu Menuju Akreditasi Internasional Wujudkan Daya Saing Global

Kemudian, meningkatkan pengetahuan orangtua dalam tumbuh kembang balita, memperhatikan kesejahteraan keluarga, serta meningkatkan kesadaran dan kemandirian masyarakat.

"Tujuan kegiatan lomba balita sehat adalah meningkatkan kualitas balita sebagai generasi penerus yang sehat dan berprestasi serta memotivasi masyarakat dalam menurunkan balita stunting atau gagal tumbuh, gizi kurang, gizi buruk dan terpenuhinya hak-hak anak," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma Rudi Syawaludin, Selasa 22 Oktober 2024.

BACA JUGA:KPU Seluma Terima 159 Ribu Lebih Surat Suara untuk Pilgub Bengkulu 2024

Ia mengatakan, lomba balita sehat menjadi agenda tiap tahun yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma. 

Untuk lomba balita pada tahun ini juga sudah dimulai sejak 18 Oktober 2024 kemarin.

"Lomba ini memang menjadi agenda rutin Dinkes Seluma," ujarnya.

BACA JUGA:KPU Seluma Terima 159 Ribu Lebih Surat Suara untuk Pilgub Bengkulu 2024

Adapun peserta merupakan perwakilan dari 22 Puskesmas yang ada di Kabupaten Seluma dengan kategori usia 0-23 bulan dan usia 24-59 bulan.

Kriteria yang dinilai dalam lomba bayi sehat ini meliputi berat badan dan tinggi, perkembangan motorik anak, kemampuan interaksi sosial anak dan kerapihan dan keberesihan anak.

(Jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: