Bupati Bengkulu Selatan Tampung Keluhan Petani

Bupati Bengkulu Selatan Tampung Keluhan Petani

BETVNEWS,- Kerapnya mengalami kekurangan air menjadi keluhan para petani saat menggarap sawahnya dan berujung gagalnya panen. Pasokan air yang tidak normal ini, karena bendungan untuk mengalirkan air sawah yang sering bermasalah. Menanggapi hal tersebut, Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi, SE, MM mengatakan mencoba menyelesaikan semua keluhan masyarakat terutama para petani. "Kita akan cek permasalahan irigasinya, apa yang menjadi kendala di sawah tersebut. Dan bila dapat dilakukan perbaikan atau ada anggarannya kenapa tidak kita bantu,” ungkapnya Disisi lain, sejak setahun belakangan ini Bupati terus berkonsentrasi dan fokus terhadap permasalahan para petani, tidak sedikit irigasi sawah yang sudah di perbaiki. Seperti di sawah di kecamatan Kedurang, Seginim, dan  desa Ganjuh kecamatan Pino. "Alhamdulillah beberapa permasalahan saluran irigasi untuk sawah ini selesai, dan saya harapkan kalau ada maslah silahkan lapor ke saya biar kita sama cari solusi bersama," pungkasnya (Awan Bace)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: