KPU

DPD dan DPC HNSI Bengkulu Gelar Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN 105

DPD dan DPC HNSI Bengkulu Gelar Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN 105

DPD dan DPC HNSI Bengkulu Gelar Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN 105--(Sumber Foto: Kristiani Putri/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Dalam rangka mendukung program Pemerintah Pusat sekaligus memeriahkan Hari Nusantara untuk memperingati Hari Deklarasi Juanda, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Bengkulu menggelar uji coba Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 105 Kampung Bahari, Kelurahan Sumber Jaya Kota Bengkulu, Kamis 12 Desember 2024.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) HNSI Kota Bengkulu, Ali Syukur Simatupang mengatakan alasan uji coba makan bergizi gratis dilakukan di SDN 105 Kampung Bahari Kelurahan Sumber Jaya karena surat instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) HNSI menyampaikan makan bergizi gratis harus dimulai dari kampung nelayan.

Dimana hampir 80 persen orang tua siswa dan siswi di SDN 105 berkerja sebagai nelayan.

"Alhamdulillah kita hari ini uji coba makan bergizi gratis di SD 105 Kampung Bahari, kita laksanakan di sini karena surat instruksi DPP HNSI dari pusat menyampaikan bahwa makan bergizi gratis harus di mulai di kampung nelayan," kata Ali.

BACA JUGA:Dugaan Korupsi Sekretariat DPRD Kepahiang, Bupati Pastikan Tidak Ada Bantuan Hukum

BACA JUGA:Bibit Siklon Tropis di Samudera Hindia Picu Angin Kencang di Bengkulu dalam Beberapa Minggu Terakhir

Lebih lanjut Ali menjelaskan, untuk uji coba  makan bergizi gratis ini pihaknya telah menyiapkan sebanyak 500 kotak nasi, dengan 350 kotak khusus untuk siswa/ siswi SDN 105 Kampung Bahari dan sisanya untuk tamu undangan, sedangkan perolehan dana untuk uji coba makan bergizi gratis di ini didapatkan dari sumbangan anggota HNSI Bengkulu.

"Kita menyiapkan 500, 350 untuk anak-anak dan sisanya untuk tamu undangan kalau berkaitan dengan dana alhamdulilah ini teman-teman anggota ikut menyumbangkan sehingga uji coba ini dapat terlaksana," jelas Ali.

"Untuk menu kita pilih ikan yang berkualitas dan tinggi protein hasil tangkapan dari nelayan sendiri, ada juga buah dan lauk pauk yang lain dan ini sudah di uji coba sama pihak kesehatan dan dinyatakan layak untuk di bagikan," tambahnya.

Uji coba ini diharapkan menjadi contoh dan dapat diimplementasikan lebih luas di sekolah-sekolah lainnya di Bengkulu.

BACA JUGA:Gugatan Hasil Pilwakot di MK, Bawaslu Kota Bengkulu Siap Berikan Keterangan

BACA JUGA:Tes CAT PPPK Pemkot Bengkulu Dimulai 14-15 Desember

HNSI Bengkulu berkomitmen melanjutkan program serupa secara berkala untuk memastikan anak-anak pesisir mendapatkan akses terhadap makanan sehat dan bergizi.

"Harapan nya yang pasti dapat menjadi contoh untuk organisasi lain dan instansi terkait lainnya agar instruksi dari Pemerintah Pusat ini dapat terlaksana sampai di pelosok-pelosok daerah dan kita akan berkomitmen untuk melanjutkan ke sekolah-sekolah lainnya yang ada di Bengkulu," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: