KPU

Pemprov Bengkulu Tinjau Alur Pelabuhan Pulau Baai yang Terkena Pendangkalan

Pemprov Bengkulu Tinjau Alur Pelabuhan Pulau Baai yang Terkena Pendangkalan

Pemprov Bengkulu Tinjau Alur Pelabuhan Pulau Baai yang Terkena Pendangkalan--(Sumber Foto: Ajeng/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pemerintah Provinsi (pemprov) Jengkulu, bersama jajaran unsur Forkopimda dan Pelindo II, melakukan peninjauan langsung terhadap kondisi alur pelabuhan Pulau Baai yang kini berada dalam kondisi kritis akibat pendangkalan.

Pendangkalan yang telah terjadi sejak tahun 2018 ini mengakibatkan kegiatan ekspor impor terganggu, merugikan perekonomian Provinsi Bengkulu.

Menurut Rosjonsyah, alur pelabuhan yang sebelumnya memiliki kedalaman antara 7 hingga 11,5 meter kini hanya mencapai 1,5 meter. Bahkan, beberapa bagian kolam breakwater pelabuhan telah menjadi daratan pasir.

"Alur pelabuhan yang dulunya bisa dimasuki kapal-kapal besar sekarang tidak lagi. Akibatnya, berbagai kebutuhan pokok seperti bahan bakar minyak dan beras terganggu. Ekspor batubara yang dulunya mencapai 10 juta ton per tahun kini hanya mampu 3 juta ton," ungkapnya.

BACA JUGA:Bengkulu Tunggu Alokasi Anggaran untuk Program Makan Bergizi

BACA JUGA:Kekerasan Terhadap Anak di Bengkulu Capai 232 Kasus Sepanjang 2024, Turun Dibanding Tahun Lalu

Ekspor Bengkulu juga mencakup cangkang sawit, hasil laut, ikan, udang, dan rumput laut, yang turut terdampak akibat pendangkalan ini.

Dalam kesempatan tersebut, Plt Gubernur menegaskan pentingnya tindakan segera untuk mengatasi masalah tersebut. Ia meminta Pelindo untuk segera melakukan pengerukan agar aktivitas pelabuhan dapat kembali berjalan normal.

"Saya minta pengerukan dimulai pada Januari 2025. Pasir hasil pengerukan harus dimanfaatkan dengan baik," tegasnya.

Rosjonsyah juga menyatakan bahwa jika pendangkalan terus dibiarkan, tidak hanya aktivitas ekspor yang akan terhenti, tetapi juga dapat memengaruhi perekonomian Bengkulu yang merugi ratusan hingga triliunan rupiah per tahunnya.

BACA JUGA:Disnakeswan Provinsi Bengkulu Siap Suplai Kebutuhan Makan Bergizi Gratis

BACA JUGA:Ini Manfaat Minyak Biji Wortel yang Masih Jarang Diketahui, Bisa Mencegah Kulit dari Infeksi Jamur

"Pelabuhan kita adalah pusat ekonomi, jika dibiarkan, pelabuhan ini bisa hilang dan perekonomian kita akan semakin tertekan," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: