Pemkot Bengkulu Sebut Tak Ada Anggaran Untuk Gaji Ribuan PTT

Pemkot Bengkulu Sebut Tak Ada Anggaran Untuk Gaji Ribuan PTT

Pj Sekda Kota Bengkulu, Eko Agusrianto--(Sumber Foto: Ajeng/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Sebanyak 2.394 Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang bekerja di lingkungan Pemerintah Kota BENGKULU kini menghadapi ketidakpastian terkait pembayaran gaji mereka.

Hingga saat ini, Pemkot Bengkulu belum memiliki alokasi anggaran yang cukup untuk menggaji seluruh PTT.

Dalam hal ini, dari jumlah tersebut, hanya sekitar 1.500 orang yang terdaftar dalam kuota seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang disetujui oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Keputusan mengenai anggaran untuk pembayaran gaji PTT masih dalam proses pembahasan.

BACA JUGA:Sate Kojek Bengkulu, Kuliner Legendaris 3 Generasi yang Tetap Eksis di Belakang Bencoolen Mall

BACA JUGA:HUT ke-21 Kepahiang dan HPN 2025, PWI Gelar Lomba Mancing Ikan Mas Bertabur Hadiah

Pemerintah Kota Bengkulu telah memberikan opsi kepada para pegawai untuk tetap hadir di tempat kerja, namun tidak mewajibkan kehadiran mereka.

Hal ini berarti, meskipun pegawai diminta untuk bekerja, gaji mereka tidak dapat dibayarkan kecuali mereka dinyatakan diperlukan dan masih dalam kebutuhan operasional.

Bagi PTT yang tidak diminta untuk hadir, pembayaran gaji tidak dapat dilakukan, sehingga menambah ketidakpastian bagi mereka.

Penjabat Sekretaris Daerah (PJ Sekda) Kota Bengkulu, Eko Agusrianto, mengungkapkan bahwa keputusan final terkait alokasi anggaran untuk PTT dan status keberadaan mereka masih dalam proses konfirmasi.

BACA JUGA:Rempah dengan Segudang Nutrisi, Ini Manfaat Daun Basil Bagi Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:5 Resep Rahasia Buah Peach Ini Dijamin Bikin Ketagihan, Menu Gampang Diakhir Pekan

Ia berharap proses tersebut dapat selesai dalam beberapa hari ke depan.

"Keputusan terkait anggaran dan status PTT masih dalam proses konfirmasi, dan kami harap dapat selesai dalam beberapa hari ke depan," ungkap Eko Agusrianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: