Update Harga Sayuran Awal Bulan Ramadan di Kota Bengkulu: Tomat dan Wortel Melambung

Di awal bulan suci Ramadan 2025, harga bahan pokok di Pasar Tradisional Panorama Bengkulu terpantau mengalami lonjakan yang cukup signifikan. --(Sumber Foto: Jalu/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS – Di awal bulan suci Ramadan 2025, harga bahan pokok di Pasar Tradisional Panorama BENGKULU terpantau mengalami lonjakan yang cukup signifikan.
Kenaikan harga paling mencolok terjadi pada tomat dan wortel, yang terus naik dalam beberapa hari terakhir.
Nia, seorang pedagang di pasar tersebut, mengungkapkan bahwa kenaikan harga sudah mulai terjadi dua hari menjelang memasuki bulan Ramadan.
BACA JUGA:Dedy Wahyudi Siap Implementasikan Hasil Retret di Magelang untuk Kemajuan Bengkulu
Menurutnya, kondisi tahun ini jauh lebih parah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
"Memasuki bulan Ramadan, memang semua bahan pokok mengalami kenaikan, dan sepertinya tahun ini terasa paling parah, terutama pada harga tomat," ujar Nia, Minggu 2 Maret 2025.
BACA JUGA:Masyarakat Keluhkan Tumpukan Sampah di Depan PTM Bengkulu, Pengelola: Bukan Punya Kami
Dikatakan Nia, harga tomat yang sebelumnya hanya Rp 5.000 per kilogram kini melonjak tajam menjadi Rp 16.000 per kilogram.
"Karena stoknya tidak ada, ini juga terpaksa ambil karena memang stoknya sangat sedikit. Dan kami juga tidak berani ambil banyak, sudah dipastikan sedikit peminatnya," tambahnya.
BACA JUGA:Pelajar SMP Diduga Tenggelam Saat Mandi di Aliran Sungai Desa Batu Raja
Tak hanya tomat, harga wortel juga mengalami kenaikan yang cukup signifikan.
"Harga wortel saat ini naik menjadi Rp 20.000 per kilogram, yang sebelumnya hanya Rp 10.000 per kilogram," tuturnya.
Nia berharap pemerintah segera mengambil tindakan untuk menstabilkan harga, terutama pada bahan pokok yang sebagian besar mengalami kenaikan paling tinggi.
BACA JUGA:Tiba di Bengkulu Pasca Retret, Walikota dan Wawali Disambut Meriah dan Diarak Keliling Kota
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: